5 Kelemahan Orang Introvert, Relasi yang Kurang Luas!

Candra Kartiko | Alvi Nur Jannah
5 Kelemahan Orang Introvert, Relasi yang Kurang Luas!
Ilustrasi kelemahan orang introvert (Freepik/storyset)

Orang dengan tipe kepribadian introvert cenderung memiliki tingkat fokus yang tinggi, lebih kreatif dan merupakan pengamat yang baik. Namun, seperti kepribadian lainnya, introvert juga memiliki beberapa kelemahan. Kelemahan yang dimiliki introvert itu terkadang bisa menghalanginya untuk mengambil peluang bagus dalam kariernya maupun kehidupannya.

Lantas, apa saja kelemahan orang introvert? Simak ulasannya berikut ini!

 1. Kurangnya berinteraksi sosial

Introvert yang lebih senang menyendiri tersebut akan merasa nyaman jika melakukan sesuatu sendirian. Dia juga tidak enggan melakukan interaksi dengan orang lain karena merasa tidak nyaman dengan hal tersebut. Hal ini dapat membuat introvert minim interaksi sosial.

 2. Skill public speaking yang rendah

Karena merasa tidak nyaman berinteraksi dengan orang banyak, introvert mudah mengalami kesulitan ketika melakukan public speaking. Selain itu, dia yang lebih sering sendirian akan merasa lebih gugup saat harus berbicara di depan orang banyak.

 3. Mudah disalah pahami

Orang dengan tipe kepribadian introvert cenderung disalahpahami karena sikapnya yang enggan untuk menyapa duluan pada orang lain sehingga terkesan cuek dan sombong. Padahal, sikapnya yang cuek tersebut karena rasa canggung dan tidak nyaman ketika bertemu dengan orang baru.

 4. Relasi yang kurang luas

Introvert cenderung merasa kurang nyaman saat bersama orang lain, hal tersebut membuatnya jarang memiliki teman. Dan karena dia juga enggan berinteraksi duluan dengan orang lain, dia memiliki ruang lingkup yang kecil dengan relasi dan jaringan yang terbatas. 

 5. Kurang bisa beradaptasi di tempat baru

Bagi sebagian orang dengan tipe kepribadian introvert, berada di tempat baru akan cukup menyita seluruh tenaga, pikiran dan waktunya. Hal tersebut dikarenakan orang introvert yang telah nyaman di satu tempat, ingin selalu berada di tempat tersebut daripada harus berganti-ganti tempat baru dengan adaptasi baru yang menyulitkannya.

Nah, itu tadi 5 kelemahan yang dimiliki oleh orang introvert. Meskipun memiliki kelemahan, namun orang introvert juga memiliki banyak kelebihan. Jadi, apakah poin-poin di atas relate dengan sikap introvert yang kamu kenal?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak