3 Ide Kegiatan Seru Quality Time Bersama Keluarga, Pernah Mencoba?

Ayu Nabila | Ara Yoo
3 Ide Kegiatan Seru Quality Time Bersama Keluarga, Pernah Mencoba?
Ilustrasi Berkemah (Unsplash.com/Dave Hoefler)

Melakukan kegiatan quality time bersama keluarga adalah salah satu hal yang menyenangkan untuk dilakukan. Quality time, secara sederhana, adalah menghabiskan waktu bersama dengan orang terdekat dengan melakukan hal-hal yang menarik dan menyenangkan.

Waktu yang dihabiskan dengan melakukan kegiatan quality time bersama orang terdekat juga dapat dimanfaatkan sebagai sebuah ajang untuk lebih mempererat hubungan. Oleh karena itu, untuk kamu yang ingin melakukan kegiatan quality time bersama dengan keluarga, kamu wajib mencoba kegiatan-kegiatan di bawah ini.

1. Berlibur Ke Pantai

Berlibur ke pantai menjadi salah satu ide kegiatan yang seru jika dilakukan bersama keluarga. Berlibur ke pantai juga tidak memerlukan biaya yang fantastis mengingat kebanyakan kawasan pantai tidak memerlukan biaya masuk bagi siapapun yang mengunjunginya.

Selain itu, pantai adalah tempat wisata yang tidak terbatas usia, maksudnya, anak kecil atau lansia pun dapat masuk ke area pantai.

Kegiatan yang bisa dilakukan di pantai pun beragam, mulai dari kegiatan air seperti boat, diving, dan semacamnya. Area pantai pun dapat dimanfaatkan untuk bermain pasir, membuat camping bersama keluarga dan masih banyak lagi.

2. Kuliner Street Food

Melakukan quality time dengan mencoba kuliner street food juga merupakan salah satu kegiatan yang cocok dilakukan bersama keluarga. Berbeda dengan makanan restoran, street food memiliki harga yang cenderung murah dan terjangkau. Selain itu, pilihan kuliner yang banyak juga akan lebih mudah untuk disesuaikan dengan selera anggota keluarga.

Kegiatan kuliner seperti ini adalah salah satu pilihan kegiatan quality time yang cocok dilakukan bersama dengan keluarga. Setelah melakukan hunting makanan yang diinginkan, makanan tersebut dapat dimakan bersama-sama dengan anggota keluarga yang lain. Kegiatan makan bersama seperti ini dapat membantu mempererat hubungan keluarga.

3. Berkemah

Berkemah adalah salah satu kegiatan menyenangkan yang dapat dijadikan pilihan sebagai kegiatan quality time bersama keluarga. Kegiatan yang satu ini dapat dilakukan di berbagai tempat seperti lahan kosong belakang rumah, lahan kosong dekat sungai, di kaki pegunungan, dan lain-lain.

Banyak kegiatan menyenangkan lainnya yang dapat dilakukan sambil berkemah seperti makan bersama, berjalan-jalan di sekitar lokasi kemah, mengabadikan momen dengan berfoto dan sebagainya.

Itulah tiga ide kegiatan seru quality time bersama keluarga. Dari ketiga pilihan quality time bersama keluarga di atas, mana yang jadi favoritmu?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak