3 Tips Menyikapi Orang Judgemental, Tidak Semua Harus Diambil Hati

Hayuning Ratri Hapsari | Milawati Mila
3 Tips Menyikapi Orang Judgemental, Tidak Semua Harus Diambil Hati
Ilustrasi teman (Freepik.com/shurkin-son)

Kritikan adalah hal wajar mengingat manusia tercipta sebagai makhluk yang gak sempurna. Maka dari itu, sangatlah susah kalau kamu mengharapkan tidak pernah mendapat kritikan sama sekali.

Menjadi tidak wajar apabila mengkritik sudah jadi kebiasaan, sampai rasa-rasanya apa pun yang dilakukan orang lain gak pernah benar. Hal ini sudah termasuk dalam perilaku judgemental atau mudah sekali menghakimi.

Tentu saja orang seperti ini sering bikin emosi. Nah, untuk menghadapinya, berikut akan diulas beberapa tips seperti dikutip dari laman fatherly.com. Mari kita simak bersama!

1. Perhatikan siapa yang memberi kritikan

Tidak semua kritik mesti ditanggapi. Di antara cara memilahnya bisa diperhatikan dari siapa yang memberi kritikan.

Kalau kritikan yang bersifat judgemental itu dilakukan oleh orang asing, misalnya warganet yang tidak kamu kenal sama sekali, maka abaikan saja. Kalau perlu dihapus atau diblokir sekalian.

Akan tetapi, jika pihak yang judgemental itu masih dalam kerabat dekat sendiri, maka kamu perlu bicarakan mengenai sikapnya. Jelaskan bahwa bukannya kamu anti kritik, melainkan kritikannya yang sering dilakukan dengan begitu sering sudah sangat mengganggu.

2. Jangan langsung dibalas

Hindari membalas perkataan seseorang yang menyakitkan ketika sedang marah. Biasanya apa yang diucapkan dalam keadaan emosi bisa di luar kendali. Misalnya, kamu jadi menyerangnya dengan kata-kata yang jauh lebih menyakitkan lagi.

Untuk itu, sebaiknya tenangkan diri dulu sebelum membalas komentar orang yang judgemental atau menanggapi kritikannya. Kalau sudah tenang, kamu jadi bisa membicarakannya tanpa dibumbui emosi.

3. Jangan terlalu dibawa perasaan

Seperti telah disebutkan sebelumnya, gak semua kritikan itu mesti kamu dengarkan. Jika sudah tahu orang yang mengkritikmu itu tidak baik, artinya terlalu sering menunjuk kekurangan orang lain, maka abaikan saja.

Sikap seperti ini gak hanya bikin hatimu jadi lebih damai. Selain itu, orang yang judgemental kalau sering dicuekin lama-lama jadi kapok sendiri. So, jangan terlalu dibawa perasaan atau diambil hati, ya!

Karakter tiap orang memang beda-beda. Kalau bisa memilih, kita pasti penginnya selalu berinteraksi dengan orang yang teduh, atau tidak bertindak neko-neko. Akan tetapi, kenyataannya sering kali kita mesti berhadapan dengan orang menyebalkan.

Semoga tips tadi bisa membantumu untuk menghadapi tipe orang judgemental dengan lebih kalem, ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak