Mendapatkan pekerjaan pertama setelah lulus kuliah adalah hal yang amat sangat ditunggu-tunggu oleh semua lulusan perguruan tinggi. Setelah berkutat dengan skripsi yang menguras energi ditambah dengan kerasnya persaingan untuk mendapatkan pekerjaan, akhirnya mereka bisa bekerja.
Namun, namanya hidup pasti semakin hari akan semakin banyak rintangan dan kerikil tajam yang harus kita lewati. Seperti halnya dalam bekerja, fresh graduate umumnya akan menemui beberapa kesulitan di awal kariernya. Yuk, simak ulasan berikut ini!
1. Sulit berkomunikasi
Komunikasi menjadi hal penting yang harus dikuasai dalam dunia kerja. Hal ini karena hampir setiap lini pekerjaan memerlukan komunikasi untuk berdiskusi mengenai proyek yang akan dijalankan hingga hal-hal sepele seperti obrolan sehari-sehari.
Hal ini mungkin akan tampak sulit bagi mereka yang tidak terbiasa berkomunikasi dengan baik atau cenderung tertutup. Jadi, mulai sekarang berlatihlah mengomunikasikan segala hal ya ya!
2. Merasa tidak cocok dengan posisi saat ini
Wajar bagi kamu yang baru saja mendapatkan pekerjaan pertama setelah kuliah bahwa kamu akan mulai mempertanyakan apakah posisi yang kamu duduki saat ini sudah cocok dengan minat dan bakatmu atau tidak. Hal ini dapat kamu atasi dengan terus belajar dan bersemangat kuat untuk bisa bekerja sebaik mungkin.
3. Ingin resign
Padahal belum sebulan bekerja rasanya sudah ingin resign saja. Perasaan ini akan muncul karena kamu belum bisa beradaptasi dengan pekerjaan dan lingkungan barumu. Cobalah untuk sedikit bersabar dan kamu pun akan mulai terbiasa dengan pekerjaanmu.
4. Tekanan yang berat
Umumnya kaamu akan merasakan tekanan kerja yang berat karena kamu belum sepenuhnya beradaptasi dengan tanggung jawab dan beban kerja yang ada.
5. Manajemen waktu
Kamu mungkin akan kebingan dan kewalahaan mengatur waktu kerjamu untuk menyelesaikan pekerjaan yang mana dulu. Oleh karenanya, selalu siapkan to-do list setiap hari agar kaamu bisa memilah mana peerjaan yang harus segera diseleseikan dan mana yang tidak.
Itu dia lima kesulitan yang sering kali dialami oleh para freshgraduate ketika pertama kali bekerja. Jangan takut ya karena hal tersebut adalah wajar. Hal yang terpenting adalah bagaimana caramu agar kamu bisa terus belajar dan bertahan.
Video yang mungkin Anda suka: