Mengejutkan! Ini 4 Fakta Hari Valentine yang Jarang Diketahui

Hikmawan Firdaus | Keza Felice
Mengejutkan! Ini 4 Fakta Hari Valentine yang Jarang Diketahui
Ilustrasi pasangan (Pexels/Andres Ayrton)

Mendekati Hari Valentine banyak orang mulai disibukan dengan pencarian hadiah dan cara untuk merayakannya. Banyak orang beranggapan bahwa Valentine Day merupakan hari yang spesial untuk menunjukkan kasih sayang dan cinta. Berbicara tentang Hari Valentine, berikut beberapa fakta tentang Valentine yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Awal Mula Hari Valentine

Tidak ada yang mengetahui dengan pasti bagaimana asal-usul Valentine sebagai hari besar. Namun, banyak orang percaya bahwa awal mula Hari Valentine sangatlah mengerikan dan berdarah, berbeda sekali dengan perayaan Valentine Day yang saat ini lebih identik dengan cinta, kasih sayang, cokelat, dan bunga. 

Terdapat salah satu teori yang menyatakan bahwa sebenarnya Hari Valentine ini bermula dari Pesta Romawi Lupercalia yang dilangsungkan dari 13 sampai dengan 15 Februari. Yang menyedihkan, selama perayaan itu para perempuan justru dicambuk dengan keyakinan bahwa tindakan tersebut akan membantu mereka untuk menjadi subur. Sangat tidak mencerminkan kasih sayang, bukan?

2. Perayaan Valentine di Prancis

Jika di Denmark Hari Valentine dirayakan dengan bertukar puisi ataupun kartu ucapan yang berisi lelucon, maka di Prancis memiliki tradisi yang berbeda untuk merayakannya. Pada zaman dahulu, ada sebuah kebiasaan yang dilakukan oleh pasangan muda-mudi. Yaitu seorang wanita akan masuk ke suatu rumah, sedangkan sang pria perlu ke rumah yang terletak di seberang rumah wanita. 

Kemudian, keduanya akan memanggil satu sama lain dari jendela. Akan tetapi, bila pria tersebut tidak tertarik pada wanita  yang berada di seberangnya, maka dia dapat meninggalkannya. Pada hari berikutnya para wanita yang ditinggalkan oleh para pria tersebut akan berkumpul dan membakar foto atau gambar pria tersebut.

BACA JUGA: Pamer Rumah Mewah Rp 150 Miliar, Sumber Uang Eko Patrio Dipertanyakan

3. Hari Valentine Membuat Banyak Orang Merasa Kesepian

Valentine Day yang dianggap sebagai hari kasih sayang oleh kebanyakan orang justru memberikan rasa kesepian pada banyak orang. Banyak perempuan yang pada akhirnya mengirimkan bunga yang ditujukan untuk dirinya sendiri. Hal tersebut dilakukan karena mereka merasa sedih dengan statusnya yang masih lajang. 

Mengirimkan bunga pada diri sendiri akan membuat mereka tidak merasa ditinggalkan di Hari Valentine saat kebanyakan orang merasa bahagia dengan pasangannya.

4. Ditentang di Beberapa Negara

Ternyata tidak semua Negara yang ada di dunia merayakan Hari Valentine. Pada beberapa tempat, Valentine Day justru ditentang. Salah satu alasannya karena perayaan ini dianggap bertentangan dengan hukum yang ada di Arab Saudi sehingga dilarang dirayakan di Negara tersebut. 

Demikianlah beberapa fakta menarik dari Hari Valentine yang jarang disadari. Jadi, apakah kamu masih akan merayakannya?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak