Sudah terima undangan bukber berapa kali di bulan puasa ini? Momen buka bersama selalu jadi hal yang istimewa, ya. Daripada terlewat begitu saja, kamu bisa memanfaatkan momen tersebut menjadi sebuah konten yang menarik.
Mulai dari persiapan sampai situasi saat bukber bisa menjadi sebuah konten yang menginspirasi orang banyak, berikut ini ada beberapa ide konten tentang bukber yang bisa kamu buat.
1. Ulasan Tempat dan Menu Buka Bersama
Kalau kamu merasa puas dan nyaman dengan pelayanan dari rumah makan tempat kamu bukber, coba deh bikin ulasan soal rumah makan tersebut dan menu-menu yang disajikan.
Konten tersebut bisa memuat lokasi, harga, tema restoran, dan hal-hal yang membuatmu merasa nyaman buka bersama di sana. Ulas juga tentang variasi, rasa, dan kualitas menu-menu yang disediakan. Ulasan tersebut bisa kamu jadikan video atau sebuah tulisan.
2. Rekomendasi Tempat Buka Bersama
Nah, kalau kamu bukber di banyak tempat. Buat konten yang merekomendasikan tempat-tempat yang sudah kamu datangi agar orang lain bisa tahu. Karena jumah rumah makannya banyak, ulasan ini bisa lebih sederhana dan mencakup inti informasinya saja.
3. Rekomendasi Menu Buka Bersama
Untuk momen buka bersama, kamu pasti buat menu yang spesial kan? Nah, coba buat konten tentang rekomendasi menu buka bersama a la kamu. Kalau perlu jadikan video dan sertakan resep dan cara memasaknya biar jadi inspirasi untuk orang lain.
4. Ide Outfit Buka Bersama
Masih banyak orang yang merasa bingung mau pakai baju apa saat bukber. Nah, hal ini bisa kamu manfaatkan, kalau kamu suka mix and match serta ngomongin outfit, bisa dong bikin konten ide outfit bukber versi kamu.
5. Ide Make Up
Nggak cuma outfit saja ya, riasan wajah juga penting diperhatikan sebelum bertemu keluarga besar, teman, atau kolega saat buka bersama. Kalau kamu suka dandan, abadikan momen kamu saat merias wajah untuk buka bersama, lalu posting ke media sosial. Siapa tahu bisa menginspirasi yang lain.
Itulah 5 ide konten yang bisa kamu buat saat ada acara bukber, selamat mencoba!