Dear Orang Tua Milenial, Ini 4 Tips Menyiapkan Tabungan Pendidikan Anak

Ayu Nabila | Zulfah Ariyani
Dear Orang Tua Milenial, Ini 4 Tips Menyiapkan Tabungan Pendidikan Anak
Ilustrasi pasangan merencanakan keuangan. (Freepik/makistock)

Saat memutuskan untuk menikah kamu tentu telah mengetahui bahwa kebutuhan akan semakin bertambah seperti biaya untuk cicilan rumah, kendaraan, dan juga biaya pendidikan anak. Biaya pendidikan anak adalah salah satu hal yang tidak boleh kamu sepelekan. Pasalnya setiap tahunnya biaya pendidikan terus mengalami kenaikan.

Oleh karena itu, kamu perlu merencanakan biaya pendidikan anak jauh-jauh hari bahkan di awal pernikahan. Kamu bisa menyiapkan tabungan khusus untuk pendidikan anak. Tujuannya adalah agar di masa mendatang kamu tidak merasa kerepotan dengan tingginya biaya pendidikan. Lalu, bagaimana cara menabung untuk biaya sekolah anak? Yuk, simak 4 tipsnya berikut ini.

1. Ketahui Kondisi Finansial

Hal pertama yang perlu kamu lakukan sebelum menyiapkan tabungan pendidikan anak adalah mengetahui kondisi finansial dirimu sendiri. Kamu bisa menghitung  pemasukan setiap bulannya serta cicilan dan pengeluaran rutin setiap bulannya.

Dengan cara ini, maka kamu dapat menghitung besarnya dana yang harus dimasukkan ke tabungan pendidikan. Besarnya dana tersebut perlu kamu sesuaikan dengan pemasukan serta pengeluaran.

2. Buat Rekening Khusus

Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan ketika menyiapkan dana pendidikan anak adalah dengan membuat rekening khusus. Apapun jenis rekeningnya, kamu perlu memisahkan rekening untuk kebutuhan dan rekening untuk tabungan pendidikan. Tujuannya adalah uang tabungan pendidikan tidak terpakai untuk kebutuhan lainnya.

BACA JUGA: 5 Cara Asyik Mengajar Bahasa Inggris untuk Anak TK, Jangan Dipaksa Menulis!

3. Ketahui Perkiraan Biaya Sekolah

Agar kamu menjadi lebih semangat menabung untuk dana pendidikan anak, maka kamu bisa mengetahui perkiraan biaya sekolah. Kamu dan pasangan perlu merencanakan sekolah untuk sang anak dan cari tahu biaya pendidikan di sekolah tersebut. Hal ini akan membuat kamu lebih bersemangat menyisihkan gaji untuk biaya pendidikan anak di masa mendatang.

4. Tentukan Sumber Dana Tabungan

Saat menyiapkan tabungan pendidikan anak, kamu juga perlu merencanakan sumber dana tabungan tersebut. Pasalnya, tabungan ini bersifat jangka panjang dan kamu harus konsisten. Oleh karena itu perlu jelas sumber dananya.

Misalnya jika kamu bekerja kantoran kamu bisa menyisihkan beberapa persen dari gajimu untuk tabungan pendidikan anak. Atau jika kamu memiliki bisnis rumahan, kamu juga perlu mengelola keuangan dengan sangat baik dan menyisihkan sedikit untuk tabungan anak.

Nah, itulah empat tips menyiapkan tabungan pendidikan anak yang perlu diketahui para orang tua milenial. Kamu tentu ingin memiliki anak yang berpendidikan tinggi, bukan? Oleh karena itu, kamu perlu menyiapkan dana pendidikan sejak dini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak