Mendengar Musik Reggae di Wapress

Achmad Sakirin | Achmad Sakirin
Mendengar Musik Reggae di Wapress

Lama tak berkunjung ke tempat ini, saya tiba-tiba disuguhkan alunan musik reggae. Tiga orang yang entah siapa, tiba-tiba naik ke panggung, menyetel gitar, bas serta drum.

"Tes, cek, coba," kata salah satu personilnya.

Awalnya mereka saya pikir hanya bercanda. namun ternyata serius. Maksudnya, serius menghipnotis pengunjung yang malam itu hanya beberapa gelintir orang. Satu dua lagu dimainkanya dengan selingan canda. Ingatan saya langsung mampir pada seorang yang tenar beberapa waktu lalu, mendiang Mbah Surip.

Ketiga orang itu, mungkin prediksi saya masih remaja, membawakan lagu-lagu reggae. Dari mulai karya Bob Marley, hingga entah karya siapa. Namun yang pasti, mendengar musik reggae tengah malam itu sesuatu.

Warung Apresiasi atau biasa disebut Wapress, banyak disinggahi orang-orang yang kini punya nama. Sebut saja seniman seperti WS Rendra, ada juga Rieke Dyah Pitaloka, hingga Iwan Fals. Mereka pernah tampil di sini.

Dikirim oleh Surya, Jakarta

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak