Peti Ratu Elizabeth akan Melalui Jalur Darat dari Balmoral Menuju Edinburgh

Hayuning Ratri Hapsari | Tan Puan
Peti Ratu Elizabeth akan Melalui Jalur Darat dari Balmoral Menuju Edinburgh
Potret mendiang Ratu Elizabeth II (Twitter/@RoyalFamily)

Pihak Kerajaan Inggris telah membagikan rincian rencana dari pemakaman Ratu Elizabeth II yang meninggal pada Kamis (8/9/2022). Hal tersebut diumumkan secara langsung melalui website royal.uk.

Kini jenazah mendiang Ratu tengah bersemayam di ballroom Kastil Balmoral. Peti jenazahnya akan dipindahkan dari Balmoral menuju Edinburgh pada Minggu (11/9/2022) pukul 10.00 pagi waktu setempat. 

Rombongan bersama peti jenazah akan melalui jalur darat yang melewati Aberdeen, Dundee, dan Perth yang memakan waktu sekitar 6 jam perjalanan. Diperkirakan ada puluhan ribu orang yang akan mengantarkan Ratu sepanjang rute tersebut.

Dilansir dari BBC, akan ada tempat khusus untuk para warga dan pers yang ingin menyaksikan perjalanan terakhir Ratu di sepanjang rute menuju Edinburgh.

Wafatnya Yang Mulia di Kastil Balmoral menandakan bahwa Skotlandia telah kehilangan salah satu pelayannya yang paling berdedikasi dan tercinta.

Kami mengantisipasi banyaknya orang yang akan tertarik untuk memberikan penghormatan terakhir bagi Ratu, dan kami meminta mereka untuk mematuhi pesan keselamatan publik agar semuanya aman dan selamat,” lanjut Nicola Sturgeon Perdana Menteri Skotlandia melalui BBC

Sesampainya di Edinburgh, Ratu akan ditempatkan di ruang singgasana Istana Holyroodhouse, yang merupakan kediaman resmi para raja Inggris di Skotlandia. Peti jenazah akan dibaringkan di singgasana hingga Senin sore (12/9/2022).

Kemudian, pada Senin sore akan diadakan prosesi di depan halaman Istana Holyroodhouse untuk membawa peti jenazah menuju Gereja Katedral St Giles yang juga berada di Edinburgh. Raja Charles III dan anggota keluarganya akan kembali terbang ke Edinburgh untuk menghadiri prosesi penerimaan peti jenazah di gereja tersebut.

Peti Yang Mulia Ratu kembali disemayamkan selama satu malam di Gereja St Giles yang memungkinkan orang-orang Skotlandia dapat memberikan penghormatan terakhir untuk Ratu Elizabeth II.

Selanjutnya, pada Selasa (13/9/2022) pukul 14.00 waktu Inggris, peti jenazah akan meninggalkan katedral lalu diterbangkan dari Bandara Edinburgh di Skotlandia dengan pesawat Angkatan Udara Kerajaan untuk menuju London. 

Putri Anne, anak kedua dari Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip akan menemani mendiang ibunya dalam perjalanan. Rombongan diperkirakan akan tiba di RAF Northolt, stasiun Angkatan Udara Kerajaan pada malam hari.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak