Siapa nih yang nggak menyangka kalau gambar di atas merupakan sebuah miniatur? Gambar di atas merupakan sebuah miniatur yang ada di Museum Hamburg Miniatur Wunderland di Jerman, loh. Terlihat begitu nyata bukan? Beberapa orang yang mendatangi museum ini pasti merasa takjub dan terheran-heran melihat detail dari miniatur-miniatur yang ada di Museum Hamburg Miniatur Wunderland.
Museum Hamburg Miniatur Wunderland merupakan salah satu destinasi populer yang ada di Hamburg, Jerman, yang harus kalian kunjungi. Museum ini telah berdiri sejak tahun 2000 dan menyajikan dunia dengan menggunakan miniatur. Kalian bisa berkeliling dunia hanya dengan mengunjungi museum ini, loh.
Museum ini mengalami banyak sekali perkembangan. Mulanya hanya terdiri dari tiga bagian yaitu Harz (Central German), Knuffingen, dan Austria. Saat ini, telah mencapai lebih dari empat belas bagian dan tentunya akan terus bertambah nantinya.
Ada Miniatur Apa Aja Sih di Museum Hamburg Miniatur Wunderland?
Wah, tentunya banyak sekalinya miniatur yang dapat kalian nikmati di Museum Hamburg Miniatur Wunderland. Kalian bisa mengelilingi central German untuk menikmati perbukitan hijau, pedesaan, dan rel kereta api yang tentunya menakjubkan. Ada pula Knuffingen, salah satu kota terbesar di Wunderland, yang diapit oleh pegunungan Harz dan pegunungan Alpen.
Pada bagian Austria, kalian akan melihat bagaimana daerah tersebut ditutupi oleh salju, serta tiga musim lainnya yang digambarkan melalui miniatur. Kemudian beralih ke Hamburg yang memiliki 1.000 bangunan dan 50.000 figur miniatur dan Fun Fair, sebuah pameran di central German dengan miniatur warna-warninya.
Kalian juga akan diajak berkeliling ke Amerika loh. Kalian bisa menikmati kelap-kelip kota Las Vegas, Grand Canyon, Cape Caneveral, Taman Nasional Gunung Rushmore, dan Yosemite. Jika kalian masih belum dengan miniatur yang menggambarkan Amerika, tenang saja ada Rio de Janeiro, Amerika Selatan, yang juga digambarkan menggunakan miniatur.
Mau ke Eropa? Tenang saja kalian bisa menikmati keindahan Scandinavia, Switzerland, Monaco, dan Italia dengan ciri khasnya masing-masing. Kemudian ada pula satu bagian dimana menunjukkan pesona Venice, salah satu kota di Italia yang keindahannya dapat dinikmati dengan gondola.
Salah satu miniatur yang juga menjadi daya tarik di museum ini yaitu miniatur bandara Knuffingen. Miniatur bandara yang satu ini membutuhkan waktu hampir enam tahun dalam pengerjaannya, loh. Kalian bisa melihat bagaimana pesawat-pesawat mendarat di bandara tersebut.
Tak hanya miniatur-miniatur tersebut, museum ini juga sering mengadakan exhibition yang diadakan pada waktu-waktu tertentu. Kalian bisa pantau laman resmi mereka ya jika ingin tahu exhibition apa yang sedang diadakan.
Lokasi, Transportasi, dan Jam Buka Museum Hamburg Miniatur Wunderland
Museum Hamburg Miniatur Wunderland terletak di kawasan Speicherstadt, Hamburg, Jerman. Untuk meuju ke Museum Hamburg Miniatur Wunderland, kalian tidak perlu bingung karena banyak sekali transportasi yang akan mengantar kalian menuju museum miniatur dunia tersebut.
Kalian bisa menggunakan bus yang nantinya akan langsung turun tepat di depan Miniatur Wunderland. Kalian juga bisa menggunakan stasiun kereta bawah tanah. Apabila kalian ingin menikmati kawasan Speicherstadt dengan menggunakan sepeda untuk menuju museum, kalian akan menemukan StadtRAD-Station (stasiun sepeda kota) yang berada di depan museum.
Museum Hamburg Miniatur Wunderland buku setiap hari mulai pukul 09.30–18.00 waktu setempat. Di hari-hari tertentu museum ini akan buka lebih lama dari jam biasanya ya.
Tiket Masuk Museum Hamburg Miniatur Wunderland
Tiket masuknya sendiri kalian akan dikenakan biaya 20.00 euro bagi orang dewasa, 12.50 euro bagi anak-anak di bawah 16 tahun, dan gratis bagi anak-anak dengan tinggi maksimal 1 meter/3 feet.
Apabila ingin mendapatkan diskon, kalian bisa cek langsung laman Miniatur Wunderland ya. Karena mereka akan memberikan diskon di perayaan atau event-event spesial loh. Apabila kalian berniat untuk mengunjungi museum miniatur yang satu ini pastikan untuk membeli tiket dulu secara online ya untuk menghindari kalian mengantri nantinya.
Wah, siapa nih yang pengen banget ke sana? Menjelajahi dunia hanya dalam satu waktu dan menikmati miniatur yang dibuat sangat detail hanya di Museum Hamburg Miniatur Wunderland.