Dear Mahasiswa, 4 Rekomendasi Buku Ini Bisa Bantu Menyelesaikan Skripsi

Hayuning Ratri Hapsari | Syifa Fauzia
Dear Mahasiswa, 4 Rekomendasi Buku Ini Bisa Bantu Menyelesaikan Skripsi
Ilustrasi mahasiswa (Pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Menjalani proses akhir dalam perkuliahan memang bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan, butuh perjuangan di setiap prosesnya. Maka, tidak jarang mahasiswa tidak kunjung lulus karena terlalu lama menunda menyelesaikan skripsi.

Untuk kamu yang merasa kesulitan dalam mengerjakan tugas akhir, skripsi, maupun penelitian, beberapa rekomendasi buku berikut ini layak kamu baca untuk membantu menyelesaikannya. 

1. Sukses Sidang Skripsi Sebuah Buku yang Bisa Menentukan Kamu Layak atau Tidak Menjadi Seorang Sarjana

Buku ini bukanlah jenis buku yang penuh teori tentang metode penelitian. Dengan gaya penulisan yang ringan dan hangat, buku ini bisa membantu sekaligus memberikan energi positif sehingga kamu bisa terus semangat untuk segera menyelesaikan skripsi dan kemudian menjalani sidang skripsi. 

2. Pedoman Penulisan Skripsi Tesis Disertasi

Dari judulnya sudah terlihat bahwa buku ini bukan hanya ditujukan untuk mahasiswa sarjana, namun juga relevan dengan mahasiswa pascasarjana.

Dalam buku ini terdapat penyajian sisematika penulisan skripsi, tesis, hingga disertasi, baik yang terkait tentang teknik penulisan ilmiah, format-format penulisan, hingga konten setiap unsur dalam tulisan ilmiah. 

3. Sukses Menyelesaikan Tugas Akhir dan Skripsi dalam 30 Hari

Butuh strategi khusus untuk menghadapi ketakutan selama menulis skripsi? Buku ini layak kamu baca agar terdorong dan termotivasi untuk segera menyelesaikan tulisanmu. Selain itu, dalam buku ini kamu juga akan diajarkan untuk menulis skripsi dengan sistematis dan benar. 

4. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif Teori, Penerapan, dan Riset Nyata

Nah, buku ini jangan sampai kamu lewatkan. Sebab, kamu harus mematangkan pemahamanmu tentang metode-metode yang akan kamu pakai dalam penelitian skripsimu melalui buku ini.

Selain itu, buku ini juga disusun secara lengkap dan praktis, sehingga bisa menjadi acuan para mahasiswa maupun peneliti yang akan menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif dalam penelitiannya. 

Itulah beberapa rekomendasi buku yang dapat kamu baca untuk membantu menyelesaikan tugas akhir, skripsi, maupun penelitian kamu. Ingat, skripsi yang baik adalah skripsi yang dikerjakan dan diselesaikan. Semoga bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak