Momen buka bersama keluarga menjadi waktu yang tepat untuk quality time. Kamu dan keluarga bisa buka bersama di restoran favorit. Jika kamu sedang singgah atau berdomisili di Semarang, kamu bisa coba datang restoran dengan suasana yang kids friendly.
Restoran ini tak hanya menyajikan menu makanan yang lezat tetapi juga punya suasana yang nyaman. Dijamin kamu dan keluarga bakal betah berlama-lama di restoran ini. Nah, berikut tiga rekomendasi restoran kids friendly di Semarang.
1. Keva
Rekomendasi restoran kids friendly yang pertama di Semarang adalah Keva. Restoran yang berlokasi di Jl. Papandayan No.4a, Gajahmungkur, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah ini punya desain interior yang unik. Ada banyak aksesoris yang lucu dan unik yang digunakan di restoran ini.
Selain itu, restoran ini juga punya konsep kuliner bergaya Australia saat pagi serta konsep Asia dan barat saat malam. Tak perlu ragu membawa si Kecil untuk quality time di restoran ini, karena ada wahana bermain anak di dalamnya. Jadi, si Kecil tak akan bosan saat menunggu pesanan datang.
2. Kozy Cafe and Bistro
Kozy Cafe and Bistro jadi pilihan selanjutnya restoran kids friendly di Semarang. Lokasinya tak jauh dari Keva yaitu tepatnya di Jl. Papandayan No.7, Gajahmungkur, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Suasana di restoran ini sangat nyaman sehingga dijamin si Kecil bakal betah. Tak hanya itu, restoran ini juga menyediakan area playground dengan berbagai macam mainan yang menarik.
Menu makanan di restoran ini juga terbilang cukup beragam. Ada menu masakan Indonesia, western, dan oriental. Karena ada banyak pilihan menu makanan, maka kamu juga akan bebas memilih menu yang kamu inginkan.
3. Portobello
Portobello adalah rekomendasi restoran kids friendly di Semarang yang tak boleh kamu lewatkan. Restoran yang berlokasi di Jl. Halmahera Raya No.11A, Karangtempel, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang, Jawa Tengah adalah salah satu restoran yang jadi favorit anak-anak.
Pasalnya, restoran ini tak hanya punya suasana yang nyaman tetapi juga memiliki beragam menu buat anak-anak. Misalnya pizza, es krim, chicken fillet, dori fillet, pasta, nasi goreng, burger, dan masih banyak lagi.
Selain itu, anak-anak juga bebas bermain di playground yang tersedia di restoran ini. Sehingga anak-anak akan merasa betah berlama-lama berada di restoran ini.
Nah, itulah tiga rekomendasi restoran kids friendly di Semarang. Tertarik untuk berkunjung?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.