Key SHINee memang tak henti-hentinya membuat gebrakan dengan hal-hal unik yang tidak biasa. Jika biasanya orang lain akan menyajikan lagu atau karya bertema romansa untuk menyambut hari valentin, idola 32 tahun ini memilih cara yang berbeda.
Tepat di satu tahun lalu, Key justru merilis album repackaged kedua berjudul "Killer". Tak hanya judul lagunya yang tidak biasa, tapi cerita dari lagu ini juga unik karena berkisah tentang patah hati.
Lagu yang dirilis pada 13 Februari 2023 ini memiliki lirik yang begitu pedih saat seseorang berpisah dengan orang yang ia cintai. Namun perpisahan ini terjadi karena tokoh utama dalam lagu tersebut sehingga ia merasa sangat menyesal.
Hal unik lain dari lagu ini adalah nada dan tariannya yang sangat enerjik. Sampai-sampai, saya jadi berpikir mungkin "Killer" adalah lagu patah hati paling enerjik yang pernah dirilis.
Melalui "Killer", Key ingin menyampaikan bahwa kosakata ini tidak terkesan menyeramkan tapi justru bernada sedih. Melalui tarian dalam musik videonya, terlihat bahwa kesedihan tidak selalu membuat seseorang tidak bertenaga dan terpuruk. Sebaliknya, ada juga orang yang justru semakin tidak berhenti bergerak karena sakit hati begitu dalam yang ia rasakan.
Tokoh dalam lagu ini benar-benar tidak bisa lepas dari bayang-bayang masa lalunya. Hal ini bisa terlihat dari gerakan Key yang seperti terus terikat dengan para dancernya. Namun di sisi lain, ia juga terua berusaha melepaskan diri dari bayangan tersebut.
Bagian yang saya suka dari lagu ini adalah spider dance yang menjadi highlight dari tariannya. Lalu saat Key mengontrol para dancernya di bagian bridge. Gerakan ini terlihat sangat bagus dan indah untuk dilihat berulang kali.
Selain itu, saya juga suka jenis lagu yang sangat cocok dengan warna vokal Key. Melalui "Killer", patah hati tidak lagi selalu dramatis. Namun juga bisa begitu enerjik tapi tetap membuatmu sangat kewalahan.
Akhir kata, saya sangat menyukai lagu "Killer" karena konsepnya yang unik dan segar. Secara keseluruhan, tema dari lagu ini memang patah hati. Namun dikemas secara berbeda dan cantik.
Kalau soal konsep album, Key memang tidak pernah gagal membuat saya jatuh cinta karena sampul albumnya yang mengagumnkan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS