Soompi melnsir pada hari ini, Rabu (20/4/2022), Billboard telah mengumumkan chart terbaru untuk minggu yang berakhir pada 23 April 2022. IVE dengan single 'LOVE DIVE' sukses menempati posisi ke-10 Billboard Global Excl. US. ‘Love DIVE’ merupakan lagu milik grup gen-4 dengan peak/charting tertinggi di chart tersebut. Sehingga membuat grup besutan Starship entertainment ini kemudian bergabung dengan BLACKPINK dan TWICE sebagai girlgroup K-pop yang masuk dalam Top 10 Billboard Global Excl. US.
Selain itu, single ini juga naik ke posisi 15 Billboard Global 200 setelah awalnya berada di posisi No. 177 minggu lalu. Dengan rekor ini, ‘LOVE DIVE’ mengukuhkan diri sebagai lagu grup gen-4 dengan peak tertinggi di Global 200.
Berdasarkan Forbes pada (17/4), ‘LOVE DIVE’ juga mendapat metrik mengesankan dalam kurang dari satu minggu sejak dirilis. Lagu ini memulai debutnya di Top 10 chart single utama Korea dan chart Billboard's World Digital Song Sales. Kemudian, lagu ini juga berhasil masuk ke billboard global 200 dan billboard global excl. tangga lagu AS. Musik video mereka juga telah ditonton lebih dari 55 juta kali sejak perilisannya pada 5 April.
Tidak hanya itu, berdasarkan Soompi, IVE telah mengantongi 4 kemenangan di acara musik melalui ‘LOVE DIVE’. Diantaranya adalah, kemenangan pertama mereka dalam acara “The Show” pada 12 April lalu. Mereka memperebutkan posisi pertama dengan ‘Glitch’ Kwon Eun Bi, dan ‘memeM’ PURPLE KISS. Namun, IVE akhirnya meraih kemenangan dengan total 9.400 poin.
Kemudian, kemenangan kedua mereka melalui ‘LOVE DIVE’ pada (13/4) di "Show Champion”. ‘LOVE DIVE’ IVE berhasil membawa pulang piala setelah bersaing ketat dengan ‘Still Life’ BIGBANG, ‘Glitch Mode’ NCT DREAM, ‘Feel My Rhythm’ Red Velvet, dan ‘Real Love’ Oh My Girl.
Selanjutnya, IVE juga sukses merebut piala ketiga mereka dalam “Music Bank pada (15/4). ‘LOVE DIVE’ bersaingan dengan ‘Still Life’ BIGBANG sebagai kandidat untuk tempat pertama. IVE pun berhasil mengungguli senior mereka itu dengan dengan 12.095 poin.
Kemenangan terbaru IVE melalui ‘LOVE DIVE’, yaitu pada kemarin (19/4). ‘LOVE DIVE’ berhasil merebut trofi keempatnya melalui acara musik ‘The Show’. Selain IVE, ada ‘Cupid’ DKZ (sebelumnya bernama DONGKIZ) dan ‘Maison’ Dreamcatcher, sebagai 3 kandidat yang memperebutkan posisi pertama. Namun, akhirnya IVE berhasil keluar sebagai juara setelah mengantongi total 8.184 poin.
Baca Juga
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Bedah Skema Judi Online di Balik Film China "No More Bets"
-
Bedah Lagu SuperM Better Days: Ada Hari Menyenangkan setelah Masa Sulit
-
Semuanya Akan Baik-baik Saja, Ini 'Obat' di Balik Lagu EXO 'Just As Usual'
-
Mengenal Fangirling Sebagai Coping Mechanism untuk Bertahan Hidup
Artikel Terkait
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
Penampilan Terbaik di Festival Coachella 2025, Ada Lady Gaga Hingga Jennie BLACKPINK
-
Anti Boring! Ini 4 Daily Look Modis ala Yujin IVE yang Bisa Kamu Tiru
-
Tampil di Coachella, Bayaran Jennie dan Lady Gaga Tembus Rp 100 Miliar
-
Usung Alter Ego, Lisa BLACKPINK Sukses Gebrak Panggung Coachella 2025
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur