Memecahkan sebuah kasus merupakan keniscayaan bagi para penegak hukum. Mereka harus lihai dalam mengolah sebuah kejadian, sehingga pada akhirnya mampu memecahkan permasalahan hukum yang terjadi dengan tepat, dan tak salah sasaran. Bahkan, mereka harus mampu menganalisis informasi sekecil apapun, dan dari sumber manapun tanpa terkecuali, meskipun berasal dari saksi mata yang memiliki handicap. Dalam film berjudul Blind ini, kita akan menyelami kisah seorang wanita yang tak mampu melihat, namun memiliki instuisi yang sangat kuat sehingga membantu pihak kepolisian dalam memecahkan kasus penculikan seorang mahasiswi di Korea Selatan.
Min Soo Ah (diperankan oleh Kim Ha Neul) adalah seorang gadis yang tak mampu melihat. Dulunya, Min Soo Ah merupakan seorang kadet yang memiliki kualitas di atas rata-rata. Bahkan, dirinya termasuk salah satu kadet yang menjanjikan dan memiliki masa depan cerah. Namun sayangnya, karir Min Soo Ah di dunia penegak hukum harus berakhir karena dirinya mengalami kecelakaan hebat. Meskipun berhasil selamat dari kecelakaan yang menewaskan kakaknya tersebut, Min Soo Ah harus rela kehilangan penglihatannya dan mengakhiri karir kepolisiannya.
Suatu hari, intuisi Min Soo Ah menemukan sebuah kejanggalan ketika dirinya menjadi korban tabrak lari. Berdasarkan intuisinya yang kuat, Min Soo Ah melaporkan kejadian tersebut kepada Detektif Jo (diperankan oleh Jo Hee Bong), dan dirinya meyakini bahwa sopir taksi yang menjemputnya ketika kejadian tersebut mungkin adalah pelaku kejahatan atau penculikan. Hal ini dibuktikan oleh Min Soo Ah dengan adanya gelagat dan juga tanda-tanda aneh ketika dirinya berada dalam kabin taksi tersebut.
Karena Min Soo Ah memiliki handicap dalam penglihatan, tentu saja Detektif Jo tidak begitu menggubris apa yang dikatakan oleh Soo Ah. Namun, karena Soo Ah pada akhirnya mampu menunjukkan ketajaman intuisi dan inderanya, detektif Jo mulai mempercayai apa yang dikatakannya, serta memulai sebuah penyelidikan.
Demi mengungkapkan kasus penculikan seperti yang dikatakan oleh Soo Ah, mereka berdua bekerja sama dan mulai mencari mobil taksi seperti yang dikatakan tersebut. Namun sayangnya, mereka terkendala dengan petunjuk yang hanya sedikit dan cenderung kesulitan dalam mengidentifikasi mobil yang dimaksud. Hingga kemudian, saksi lain, Kwon Ki Sub (diperankan oleh Yoo Seung Ho), hadir. Dalam penjelasannya, Ki Sub yang seorang pengantar sepeda motor mengaku bahwa dirinya juga menyaksikan peristiwa tabrak lari yang dimaksud oleh Soo Ah. Namun berbeda dengan Soo Ah, Ki Sub menyatakan bahwa mobil yang menjadi pelaku tabrak lari padanya bukanlah taksi, melainkan sebuah sedan impor. Belum selesai pengungkapan kasus tersebut, kini masalah lain muncul. Soo Ah mendapati dirinya tengah dikuntit oleh sosok misterius, yang selalu mengawasi gerak geriknya.
Satu kasus, dua saksi dengan kesaksian berbeda. Mana yang benar? Taksi atau sedan impor? Tentu saja kita akan membongkarnya di film Blind ini ya teman-teman. Jadi, siapkan intuisi terkuat kalian!
Tag
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
4 Rekomendasi HP Samsung Rp 2 Jutaan RAM Besar, Terbaik November 2024
-
Asila Maisa Kuliah Jurusan Apa? Dituding Masuk UI Pakai Jalur Ordal
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Cerita Brandon Salim Di-Stalking Fans, Malah Berakhir Bahagia
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan