Sebuah film 'The Moon' akan mengajak penonton dalam situasi tegang di luar angkasa bersama Do Kyung So. Film ini menjadi banyak dinantikan karena menggandeng idol dan aktor Do Kyung So yang telah membuktikan aktingnya melalui beberapa karya baik drama dan film seperti, 'My Annoying Brother', 'Aling With the Gods', '100 Days My Prince', dan 'Bad Prosecutor'.
Melansir dari SBS Entertainement News, Senin (24/7/2023) film 'The Moon' yang merupakan garapan sutradara Kim Yong Hwa telah merilis tanggal penayangan di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Di Korea Selatan, film ini dijadwalkan tayang perdana pada 2 Agustus 2023.
Film 'The Moon' telah pencapaian pra-penjualan di 155 negara di seluruh dunia, termasuk Amerika Utara, Filipina, Australia, Jerman, dan Spanyol Perilisan serentak di berbagai negara telah dikonfirmasi, dimulai dari Singapura, Filipina, dan Indonesia pada 9 Agustus.
Malaysia pada tanggal 10, Australia dan Selandia Baru pada tanggal 17, Amerika Serikat, Kanada dan Taiwan pada tanggal 18, dan Thailand pada tanggal 26. Perilisan akan terus berlanjut di negara lain seperti Hong Kong dan Makau.
Perilisan pada tanggal yang berbeda ini bertujuan untuk menjadi hit box office baik di dalam negeri maupun di kancah internasional.
'The Moon' adalah film yang mengisahkan perjuangan putus asa antara Seon Woo (diperankan oleh Do Kyung So). Ia adalah seorang awak ruang angkasa yang terdampar di bulan karena kecelakaan.
Namun Jae Guk (diperankan oleh Sol Kyung Gu) adalah mantan kepala pusat ruang angkasa yang berusaha mati-matian untuk menyelamatkannya.
Trailer utama yang dirilis sebelumnya oleh 'The Moon' telah meningkatkan antusias calon penonton secara maksimal. Hal ini karena kemunculan detail penampakan bulan yang luar biasa yang divisualisasikan secara sempurna. Serta tentang perjalanan dramatis dari karakter yang menghadapi ketegangan antara hidup dan mati.
Bagian penanggung jawab atas distribusi luar negeri film 'The Moon' berkata, "Karena ini adalah film yang mengandung teknologi tinggi (yang cukup untuk menarik penonton global), saya memiliki harapan yang tinggi untuk dapat menampilkannya sebagai rilis teater di luar negeri pada waktu yang sama seperti di Korea."
Film 'The Moon' merupakan proyek luar angkasa pertama sutradara Kim Yong Hwa. Namun ini juga menjadi proyek reuninya bersama Do Kyung So yang telah bekerja bersama pada seri 'Along with the Gods'.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Mirip Status Maarten Paes, Pemain Keturunan Rp6,08 Miliar Ini Eligible Jadi Kiper Pelapis 3 Timnas
-
Pop Mart Indonesia Buka di Kelapa Gading, Chika Jessica Sampai Sisihkan Honor Buat Belanja
-
Hasil Final Four Proliga 2025: Jakarta Popsivo Polwan Bekuk Gresik Petrokimia
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!