Kabar gembira buat penggemar film detektif Enola Holmes, nih. Pasalnya, setelah sukses dengan sekuelnya, film yang menceritakan tentang petualangan dari adik Sherlock Holmes itu bakal dilanjutkan ke musim 3.
Berita ini sudah dikonfirmasi melalui akun instagram resmi film Enola Holmes (@enolaholmesofficial) melalui sebuah postingan yang diunggah sehari lalu.
"Skrip untuk Enola Holmes 3 sedang dalam pengembangan untuk kembalinya detektif remaja Millie Bobby Brown," tullis akun tersebut dalam keterangannya.
BACA JUGA: 6 Pemain Serial Netflix 'Karma', Ada Park Hae Soo hingga Gong Seung Yeon
Seperti yang kita tahu, Enola Holmes pertama kali dirilis pada tahun 2020. Menceritakan tentang perjalanan Enola Holmes, adik kandung dari detektif terkenal, Sherlock Holmes.
Punya bakat yang sama seperti Sherlock, Enola juga tertarik memecahkan misteri yang diberi sama ibunya sehingga milih kabur dari sekolah dan bertualang sampai ketemu sama sosok Tewkesburry.
Enggak cuma petualangan yang menegangkan, kisah romansa Enola dan Tewkesburry juga jadi salah satu daya tarik utama di film ini. Meskipun bukan pasangan di dunia nyata, chemistry Millie dan Louis dinilai bagus sampai bikin penonton nge-fans sama pasangan ini.
Saking hitsnya, Enola Holmes pertama jadi salah satu film Netflix yang paling banyak ditonton di tahun 2020 melansir dari laman Newsweek.
November 2022, sekuel Enola Holmes rilis dan langsung meledak di pasaran, mengingat film pertamanya juga sukses besar. Film kedua ini menceritakan tentang kehidupan Enola di London, di sana Enola mulai hidup sendiri setelah perjalanan pertamanya.
BACA JUGA: Sinopsis Jatuh Cinta Seperti di Film-Film, Siap Tayang 30 November
Menghindari anggapan kalau Enola masih di bawah arahan Sherlock, dia mendirikan kantor detektif sendiri. Enggak kalah dari film pertamanya, sekuel Enola Holmes ini juga diwarnai dengan adegan action yang keren abis.
Setahun berselang, akhirnya Netflix mengonfirmasi kalau akan ada Enola Holmes 3 dan yang terpenting Millie Bobby Brown dipastikan masih bakal memerankan karakter Enola.
Kalau dihitung-hitung, mungkin film ini bakal diproduksi tahun 2024 mendatang dan paling cepat tayang di tahun 2025. Jadi, buat kamu yang nunggu kelanjutan petualangan Enola dan Tewkesburry, sabar dulu, ya. Sebelum itu, kita tunggu dulu teaser dan trailer resminya.
Kalau kamu nunggu karakter siapa dari film ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rapor di GP Ceko 2025 Jelek, Alex Marquez Makin Tertinggal di Klasemen
-
Aprilia di GP Ceko 2025: Marco Bezzecchi P2, Jorge Martin Raih Poin Perdana
-
MotoGP Ceko 2025: Hanya 2 Pembalap Ducati di 10 Besar, Mulai Kalah Saing?
-
Ikuti Nasehat Ayah, Jorge Martin Tegaskan Tak Ingin Pindah Tim Karena Uang
-
Momen Spesial di Sprint Race MotoGP Ceko 2025: Duo KTM Akhirnya Naik Podium
Artikel Terkait
-
Sinopsis Jatuh Cinta Seperti di Film-Film, Siap Tayang 30 November
-
Ulasan Film Sang Pencerah, Mengenal Sosok Pembaharu Islam di Bumi Nusantara
-
Review 13 Reasons Why, Serial Netflix tentang Kesehatan Mental pada Remaja
-
7 Rekomendasi Film Indonesia Bertema Pahlawan, Ada Kartini hingga Gie
-
Review Series Gadis Kretek, Tontonan Kualitas Tinggi
Entertainment
-
Manga Hirayasumi Umumkan Adaptasi Anime dan Live Action Sekaligus
-
H.O.T Umumkan Reuni: Siap Tampil Bareng di Panggung Setelah 6 Tahun
-
One Piece Usung Punk Rock untuk Lagu Penutup Baru Bagian Kedua Egghead Arc
-
4 Rekomendasi Film tentang Anak Broken Home, Bikin Banjir Air Mata!
-
Huta BTOB Ajak Kita Menari Ikuti Irama di Lagu Comeback Terbaru, Bora
Terkini
-
Review Toko Jajanan Ajaib Zenitendo: Atasi Reading Slump dalam Sekali Duduk
-
Persita Tangerang Terus Bangun Kekompakan, Carlos Pena Buka Suara
-
Realme 15 Pro Rilis 24 Juli, Berikut Bocoran Spesifikasi dan Fitur Utamanya
-
Ulasan Buku Anak-Anak Kota Lama: Potret Sosial dalam Latar Budaya yang Beragam
-
Gaung Gamelan: Simfoni Ratusan Penabuh Gamelan Membuka Yogyakarta Gamelan Festival ke-30