Satu lagi film kerja sama sineas Indonesia dan Malaysia. Kali ini datang dari rumah produksi MAF World Pictures (Indonesia) dan Bianglala Entertainment (Malaysia).
Sejak akhir tahun lalu, mereka telah merampungkan syuting untuk produksi film horor supranatural berjudul Ambar. Film ini menjadi debut penyutradaraan bagi Alif Fajrian.
Mengutip dari akun @abbasarap.id, Ambar mengangkat kepercayaan Betawi serta daerah lain di Indonesia, Malaysia, dan Thailand.
Menurut kepercayaan, ada arwah anak kecil yang meninggal dalam kandungan akibat kecelakaan maupun aborsi. Kemudian, dipelihara oleh dukun beranak untuk dijadikan objek pesugihan.
Mitos yang beredar juga menyebutkan kalau anak Ambar juga bisa seperti Tuyul yang diperintah untuk mengambil harta orang lain.
Arwah anak kecil itu lantas disebut sebagai anak Ambar, diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti ‘menghilang’. Di daerah lain, anak Ambar juga lazim disebut Anak bajang, Las, Anak trek, dan Gumanthong/Kumanthong.
Filmnya sendiri menceritakan pasangan Jiwo dan Josephine yang memutuskan kawin lari karena tak dapat restu dari pihak Josephine. Mereka lalu tinggal di sebuah rumah dan mendapat gangguan dari makhluk halus. Josephine juga menjadi sensitif akan hal gaib lantaran sedang hamil.
Dimas Anggara didapuk sebagai pemeran utama bersama aktris Malaysia, Jasmine Suraya. Jasmine adalah aktris Malaysia keturunan China. Ia dikenal luas oleh publik Malaysia berkat perannya dalam serial TV Hero Seorang Cinderella (2017), Alamatnya Cinta (2018), dan Adellea Sofea (2019).
Jasmine juga terkenal setelah memerankan karakter Lily di film Paskal (2018), film aksi yang mencapai box office di Malaysia.
Sementara itu, Dimas Anggara adalah seorang aktor kenamaan Indonesia dengan pengalaman akting yang tak perlu diragukan lagi. Berawal dari bintang FTV dan sinetron, suami Nadine Alexandra ini sekarang lebih banyak mengambil proyek film dan series.
Diketahui, Ambar menjadi film horor kedua Dimas Anggara setelah Inang (2022). Ini juga menjadi pengalaman pertama bagi Dimas untuk beradu akting dengan aktris Malaysia.
Film kerja sama terbaru Malaysia dan Indonesia ini turut dibintangi oleh Leony, Hanief Boyratan, Zahra Macapagal Munik, Rayna Snova, Jenny Zhang, dan masih banyak lagi. Film Ambar direncanakan tayang tahun ini di bioskop.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis dan Pemeran Film 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu', Tayang 21 November
-
4 Rekomendasi Series Mawar de Jongh, '10 PM' Tayang 5 November
-
3 Film Remake Dibintangi Angga Yunanda, My Annoying Brother Teranyar
-
Adaptasi Series YouTube, Enzy Storia Jadi Aktris Utama Film 'Yakin Nikah'
-
Naura Ayu Rilis Single Di Depan Mata, Spesial Buat Fadi Alaydrus?
Artikel Terkait
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Tayang di 160 Layar Bioskop
-
3 Drama dan Film Korea Dibintangi Lee Min Ki Tayang 2024, Terbaru Ada Devils Stay
-
Review Film Agatha All Along, Ambisi Dapatkan Kembali Kekuatan Sihir
-
Hasil Box Office Joker 2 Dinilai Mengecewakan, Warner Bros Beri Komentar
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
Entertainment
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
IVE Mencari Cinta Lewat Lagu Kolaborasi 'Supernova Love' feat. David Guetta
Terkini
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?
-
Ulasan Buku 'Tekukur Hitam Kesayangan Pangeran': Indahnya Memberi Maaf
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Tea Tree, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
Desakan Krisis Iklim: Pemanfaatan Energi Berkelanjutan dan Green Jobs
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim