Film horor Indonesia seringkali didominasi tema-tema yang berkaitan dengan kepercayaan lokal dan agama mayoritas, yaitu Islam. Tradisi, mitos, dan legenda yang berasal dari budaya serta kepercayaan Islam sudah banyak dikulik dalam film-film horor layar lebar. Ini berarti, film telah mencerminkan kepentingan dan kecenderungan masyarakat (penonton).
Namun, dengan kehadiran Film Kuasa Gelap yang disutradarai Bobby Prasetyo, yang notabene film horor eksorsisme Katolik pertama di Indonesia, tampaknya mulai ada tanda-tanda perubahan signifikan dalam lanskap perfilman horor nasional.
Buat para sinefil, pasti paham banget, bahwa selama bertahun-tahun, film horor Indonesia lebih banyak mengeksplorasi elemen-elemen supranatural yang berakar pada kepercayaan Islam atau mitos lokal, seperti cerita tentang hantu pocong, kuntilanak, atau setan-setan dalam konteks budaya Jawa. Cerita-cerita itu nggak cuma populer di kalangan penonton lokal, tapi juga semacam identitas perfilman horor Indonesia. Nah, kehadiran film horor dengan latar Katolik seperti Film Kuasa Gelap, tentu saja menunjukkan adanya diversifikasi yang semakin signifikan dalam genre ini.
Film Kuasa Gelap jelas menawarkan perspektif baru dengan mengangkat tema eksorsisme; praktik pengusiran roh jahat yang sering dikaitkan dengan tradisi Kristen Katolik. Ini cukup langka dalam film horor Indonesia, karena umumnya lebih sering menyoroti tema-tema dari kepercayaan lokal atau agama Islam. Maka dari itu, Film Kuasa Gelap nggak cuma membawa nuansa baru, tapi juga memberikan ruang bagi penonton untuk melihat bagaimana eksorsisme—tema yang sering ditemukan dalam film horor Barat—diadaptasi dalam konteks religius Indonesia.
Kehadiran Film Kuasa Gelap menjadi penting karena menunjukkan usaha untuk melampaui batasan-batasan tematik yang selama ini mengakar kuat dalam perfilman horor Indonesia. Dengan mengangkat tema eksorsisme Katolik, “Kuasa Gelap” nggak cuma memperluas jangkauan genre horor, tapi juga menunjukkan adanya upaya untuk merepresentasikan keragaman agama di Indonesia secara lebih inklusif di dalam industri film.
Selain itu, film seperti “Kuasa Gelap” juga kayak ngasih kesempatan untuk penonton mengeksplorasi perbedaan dan kesamaan, antara praktik eksorsisme dalam konteks agama. Jadinya, ini nggak hanya memperkaya genre horor tapi juga memungkinkan penonton untuk mengalami cerita yang lebih beragam.
Dengan beragamnya sudut pandang horor dalam eksorsisme, bisa dibilang ini jadi semacam evolusi perfilman Indonesia yang semakin terbuka terhadap eksplorasi perbedaan itu sendiri. Seiring dengan perkembangan zaman dan meningkatnya minat terhadap film, tampaknya ada dorongan untuk memproduksi karya-karya yang nggak hanya berbicara kepada audiens tertentu, tapi juga kepada audiens yang lebih luas lagi.
Pada akhirnya, Film Kuasa Gelap jadi contoh nyata dari upaya memperluas cakupan segmen horor di Indonesia. Dan kemunculannya sebagai film horor Katolik pertama di Indonesia adalah langkah yang layak kita apresiasi dengan menonton filmnya.
Sudah nggak sabar mau nonton? Film yang dibintangi Lukman Sardi, Jerome Kurnia, Astrid Tiar, Lea Ciarachel, dan Freya JKT48, akan tayang serentak di bioskop kesayanganmu pada 3 Oktober 2024. Selamat menanti filmnya tayang ya.
Baca Juga
-
Emosional yang Begitu Sesak dalam Film Bila Esok Ibu Tiada
-
Ketika Horor Thailand Mengusung Elemen Islam dalam Film The Cursed Land
-
Review Film Laut Tengah: Ketika Poligami Jadi Solusi Menggapai Impian
-
Krisis Iman dan Eksorsisme dalam Film Kuasa Gelap
-
Kekacauan Mental dalam Film Joker: Folie Deux yang Gila dan Simbiotik
Artikel Terkait
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Sutradara di Korsel Pun Tak Kepikiran, Falcon Pictures Angkat Kisah yang Hilang dari Film Miracle In Cell No. 7
-
3 Rekomendasi Film Maddie Ziegler yang Wajib Kamu Saksikan, Ada My Old Ass!
-
3 Film Scarlett Johansson yang Pantang Dilewatkan, Ada Fly Me to the Moon
Entertainment
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
3 Rekomendasi Film Maddie Ziegler yang Wajib Kamu Saksikan, Ada My Old Ass!
-
Bae Doona dan Ryoo Seung Bum Bersatu Hadapi Villain di Drama Korea Family Matters
-
Impian Lama Jadi Nyata, J-Hope BTS Siap Muncul di Variety Show I Live Alone
Terkini
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
-
Kandungan Paraben dalam Kosmetik Dianggap Menyebabkan Kanker, Benarkah?