Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Denisa Shafadila
Ilustrasi penyakit GERD dan asam lambung. (Shutterstock)

Asam lambung merupakan salah satu zat yang membantu dalam proses pencernaan. Namun, asam lambung yang ada di dalam perut tetap perlu dijaga agar kadarnya tidak naik.

Jika asam lambung naik, maka bisa menyebabkan masalah kesehatan yang lainnya. Gejala asam lambung yang naik antara lain mual, nyeri ulu hati, rasa terbakar di dada, dan rasa asam di mulut. Asam lambung ini kerap kali menyerang orang yang terlambat makan, orang yang kelebihan berat badan, serta ibu hamil.

Sebelum terlanjur merasakan asam lambung yang naik, sebaiknya kamu mulai melakukan pencegahan. Caranya pun bisa dibilang sederhana, seperti berikut ini:

1. Menarik napas dengan dalam

Cara yang pertama ini bisa mengurangi asam lambung yang naik. Dikutip dari Halodoc, ketika kamu bernapas, kadar udara yang masuk mampu menguatkan otot-otot yang ada di bawah tenggorokan, sehingga asam lambung yang naik dapat berkurang.

2. Hindari minum kopi secara berlebihan

Kandungan kafein yang terdapat pada kopi mampu meningkatkan asam lambung. Selain itu, cara pengolahan maupun penyajian dari minuman kopi ini juga bisa menyebabkan asam lambung meningkat.

Oleh karena itu, kamu harus membatasi asupan kopi yang kamu konsumsi setiap harinya.

3. Makan buah pisang

Buah pisang dipercaya bisa mencegah terjadinya asam lambung. Dikutip dari Bola.com, pisang mampu menjadi antasida alami, di mana antasida ini berfungsi untuk melindungi dinding perut. Dengan begitu, lambung bisa terhindar dari iritasi.

4. Konsumsi air putih

Dikutip dari Halodoc, pencegahan asam lambung dapat dilakukan jika pencernaan lancar. Oleh karena itu, usus harus bekerja lebih cepat dalam mengolah makanan. Dalam hal ini kadar pH yang seimbang diperlukan untuk menunjang agar usus dapat bekerja lebih cepat. 

Konsumsi air putih dengan cukup setiap hari selain dapat membantu mencegah asam lambung, juga mampu menghindarkan kamu dari dehidrasi.

5. Mengunyah permen karet

Cara sederhana ini mampu mencegah asam lambung naik. Mengunyah permen karet mampu merangsang laju pelepasan air liur, sehingga asam yang ada di dalam perut mampu dibersihkan oleh air liur tersebut. Risiko naiknya asam lambung ke tenggorokan juga menjadi semakin kecil.

6. Jangan makan dengan porsi banyak

Biasakan untuk makan dengan porsi sedikit, namun sering. Misalnya 4-6 kali dalam sehari. Selain itu, makanlah dengan tekstur lembut dan hindari makanan yang bersifat iritatif.

Hal ini diyakini bisa untuk menjaga kesehatan lambung kamu, terutama agar asam lambung tidak naik.

Itulah keenam cara yang bisa kamu lakukan agar terhindar dari asam lambung. Sebenarnya, jika kamu sudah terkena asam lambung, ada obat untuk bisa meredakannya. Namun, mencegah lebih baik daripada mengobati kan?

Denisa Shafadila