Aprikot merupakan salah satu buah yang keberadaannya jarang diketahui banyak orang di Indonesia. Bentuknya bulat dengan warna cenderung jingga, sementara rasanya manis dan menyegarkan.
Tak hanya lezat, buah aprikot memiliki beragam nutrisi penting yang dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan. Nah, berikut ini 5 diantaranya.
1. Menghidrasi Tubuh
Kekurangan cairan dapat membuatmu mengalami dehidrasi yang ditandai oleh kulit kering, tampak lemas, selalu merasa haus, sakit kepala, dan mudah capek. Nah, untuk mengatasinya, kamu bisa mengonsumsi aprikot yang juga mengandung banyak air.
Namun, meski buah ini memiliki kandungan air yang tinggi, kamu tetap perlu mencukupi kebutuhan cairan dengan rutin mengonsumsi air putih. Usahakan meminumnya sesuai anjuran yang berlaku, kira-kira 8 gelas per hari.
2. Mempercantik Kulit
Gejala penuaan dini meliputi keriput dan kerusakan lain. Biasanya disebabkan oleh paparan sinar UV, polusi, serta asap rokok. Menurut beberapa studi, jika tidak segera diatasi bahkan dapat meningkatkan risiko kanker kulit.
Untuk mencegahnya, bisa memilih aprikot sebagai salah satu alternatif karena mengandung vitamin C. Zat ini akan mempercantik kulitmu dengan melindunginya dari sinar ultraviolet berlebih serta melawan radikal bebas yang menjadi penyebab timbulnya kerusakan kulit.
Vitamin C pada aprikot juga disebut ampuh dalam membantu tubuh menghasilkan kolagen. Dengan begitu, buah ini berperan penting untuk menjaga kekuatan dan elastisitas kulit.
3. Melancarkan Sistem Pencernaan
Aprikot mengandung serat yang menjadi salah satu gizi utama untuk kesehatan sistem pencernaan. Kandungan ini dapat meningkatkan kinerja usus dalam menyerap nutrisi serta membantu perkembangan bakteri baik.
Serat yang terdapat pada aprikot juga mampu mengatasi sembelit (susah buang air besar). Buah ini dilengkapi oleh kandungan antioksidan tinggi yang bermanfaat untuk memelihara kesehatan sistem pencernaan, memperlancar, serta mencegahnya dari peradangan atau kerusakan.
4. Memelihara Kesehatan Mata dan Tulang
Aprikot mengandung berbagai nutrisi penting, seperti vitamin A dan E yang baik untuk kesehatan mata. Keduanya berperan penting dalam mencegah gangguan penglihatan karena pigmen yang minim.
Sementara manfaat lainnya, memiliki sifat antioksidan yang larut dalam lemak, lalu masuk menuju mata dan melindunginya dari kerusakan akibat radikal bebas. Dengan begitu, kesehatan matamu akan tetap terjaga.
Tak hanya itu, buah aprikot juga mampu memelihara kesehatan tulang dan mencegahnya dari kerapuhan (osteoporosis). Manfaat ini dihasilkan oleh beberapa kandungan, meliputi zat besi, fosfor, mangan, kalsium, dan tembaga.
5. Mengontrol Kadar Gula dan Kolesterol
Serat yang terdapat pada buah aprikot nyatanya tidak hanya baik bagi sistem pencernaan. Kandungan ini juga berperan penting dalam menjaga kadar gula serta kolesterol pada tubuh agar tetap stabil. Dengan begitu, risiko terkena diabetes dapat berkurang.
Aprikot pun tergolong yang memiliki indeks glikemik rendah. Menurut beberapa penelitian, orang yang rutin mengonsumsi asupan sehat termasuk buah satu ini dapat mempunyai kadar gula darah dan kolesterol yang rendah. Maka, hidupnya akan selalu sehat serta terhindar dari penyakit.
Itulah lima manfaat buah aprikot yang ternyata baik bagi kesehatan. Apakah kamu pernah atau bahkan sering mengonsumsinya?
Sumber: alodokter, sehatq
Baca Juga
-
Tolak Bahasa Melayu, Warga Malaysia Ini Larang Indonesia Menonton Upin-Ipin
-
5 Alasan Buruk yang Bikin Seseorang Memutuskan untuk Menikah, Bisa Berdampak Negatif
-
5 Pikiran Positif Ini Bisa Muncul saat Berhubungan dengan Pria yang Tepat, Wanita Perlu Tahu
-
5 Manfaat Talas bagi Kesehatan, Salah Satunya Meningkatkan Kekuatan Tulang
-
Jangan Pernah Mau Mengubah 5 Hal Ini hanya Demi Kebahagiaan Pasangan
Artikel Terkait
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!