Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Maria Brighitta CT
Ilustrasi Pelembab. (unsplash/Poko Skincare)

Memiliki kulit wajah yang sehat dan memesona adalah dambaan setiap orang, mulai dari remaja sampai orang dewasa. Pemilihan skincare atau produk perawatan kulit yang tepat adalah salah satu cara mendapatkan kulit yang sehat.

Apa saja 5 cara memilih skincare yang tepat dan sehat? Bagaimana kiat memilih skincare yang cocok dengan kulit kita?

1. Kenali Jenis Kulit Anda

Skincare akan bermanfaat optimal sesuai jenis kulit kita. Kita perlu memahami dahulu apa jenis kulit kita. Ada lima jenis kulit; kering, berminyak, kombinasi, sensitif, dan normal.

Ini cara mengetahui jenis kulit. Basahi wajah Anda dengan tisu. Tunggu satu jam setelah mencuci muka lalu tepuk-tepuk dahi dan hidung Anda dengan tisu. Lihatlah apakah ada minyak di atasnya. Jika ya, Anda memiliki kulit berminyak atau kombinasi.

Jika Anda memiliki kulit sensitif, wajah Anda akan menjadi merah, gatal, atau muncul ruam setelah menggunakan produk wajah tertentu. Kulit berminyak akan mulai terasa berminyak kembali seiring kegiatan Anda. Kulit berminyak juga cenderung memiliki jerawat.

Jika Anda memperhatikan bahwa kulit Anda tidak termasuk dalam salah satu kategori ini dan Anda bebas dari area bermasalah, Anda memiliki kulit normal yang memerlukan perawatan biasa.

2. Pilih Bahan dengan Hati-hati

Setelah Anda mengetahui jenis kulit Anda, pilih bahan perawatan kulit yang tidak akan memperburuk kondisi kulit Anda saat ini. Misalnya, jika Anda memiliki kulit kering, sebaiknya hindari bahan-bahan yang mengeringkan kulit, seperti alkohol dan natrium atau amonium lauril sulfat tertentu.

3. Cari Skincare dengan Sedikit Bahan

Beberapa skincare berkualitas memang terdiri dari banyak bahan. Akan tetapi, membatasi jumlah bahan dalam skincare Anda akan memastikan bahwa Anda mengetahui dan memahami masing-masing bahan itu.

Bila memungkinkan, pilih produk dengan daftar bahan yang relatif tidak banyak. Membatasi bahan juga membatasi kemungkinan reaksi alergi terhadap bahan tertentu.

4. Lakukan Uji Tempel

Sebelum Anda menggunakan produk skincare baru, lakukan uji tempel terlebih dahulu. Uji produk pada area kecil kulit di bagian dalam lengan bawah Anda. Jika Anda tidak akan mengalami ruam merah, kulit mengelupas, bengkak, atau iritasi, artinya skincare itu tidak cocok untuk Anda.

5. Tanyakan pada Ahlinya dan Pilih Gaya Hidup Sehat

Jika Anda masih tidak yakin tentang suatu produk, mintalah saran ahli dari dokter kulit Anda. Jangan lupakan bahwa skincare hanyalah salah satu cara menjaga kesehatan kulit.

Pemakaian skincare perlu diiringi dengan gaya hidup sehat. Makanlah diet yang seimbang dengan vitamin yang diperlukan kulit. Hindari paparan sinar ultraviolet dari matahari langsung dengan memakai topi, pakaian memadai, dan sunscreen. Jangan lupa minum air cukup.

Demikian tulisan yang diinspirasi dari WikiHow dan seton.net, semoga membantu.

Maria Brighitta CT