Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | NAFRI DIFAR
Ilustrasi buah jambu biji (Pexels.com/Any Lane)

Jambu biji adalah salah setu  jenis buah yang cukup populer. Selain rasanya yang segar dan lezat, jambu biji juga mengandung banyak vitamin, folat, karoten dan likopen. Semua zat nutrisi tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Berikut manfaat jambu biji untuk kesehatan  seperti yang dilansir dari laman Healthy Focus .

1. Membantu mengatasi flu dan batuk

Jambu biji mengandung vitamin C yang mampu berperan sebagai antioksidan dan antibakteri yang dapat membantu  mengatasi kuman  pada tenggorokan, meredakan flu dan juga batuk.

2. Membantu membangun kekebalan tubuh

Jambu biji mengandung empat kali jumlah vitamin C dibandingkan dengan buah jeruk. Vitamin C merupakan  senyawa antioksidan yang dapat memperbaiki  kerusakan pada jaringan tubuh serta dapat melawan radikal bebas.

3. Membantu proses pencernaan

Jambu biji mampu membantu sistem pencernaan  karena satu buah jambu biji mengandung serat dengan jumlah sekitar 12 persen dari kebutuhan harian tubuh yang disarankan. Kandungan serat ini bermanfaat untuk mencegah sembelit, menjaga kesehatan usus dan membantu meredakan diare.

4. Menurunkan kadar gula darah

Jambu biji mempunyai indeks glikemik yang rendah dan tinggi serat. Karena itu jambu biji dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh dan membantu mengatasi lonjakkan kadar gula darah.

5. Baik untuk kesehatan mata

Jambu biji mengandung  vitamin A yang baik untuk kesehatan mata, mencegah degenerasi makula dan perkembangan katarak. Vitamin A pada jambu biji juga mampu meningkatkan penglihatan.

6. Membantu mengurangi stres

Jambu biji yang diolah menjadi jus bermanfaat untuk membuat tubuh menjadi rileks. Hal ini disebabkan oleh kandungan magnesium yang mampu membantu mengatasi otot yang tegang dan mengendurkan saraf.

7. Memperlambat proses penuaan

Kandungan betakaroten,dan  likopen mempunyai manfaat untuk melindungi sel-sel dari kerusakan sehingga dapat membantu memperlambat munculnya keriput dan tanda penuaan lainnya. Selain dapat dimakan langsung, jambu biji juga bisa digunakan untuk perawatan dari luar sebagai masker.

8. Membantu meningkatkan daya ingat

Vitamin B dan kalium pada jambu biji membantu  meningkatkan fungsi kognitif dan proses sirkulasi ke otak. Antioksidan pada jambu  biji bermanfaat untuk kesehatan otak.

Itulah manfaat jambu biji bagi kesehatan tubuh. Walaupun kegunaannya sangat banyak bagi tubuh, namun konsumsilah secukupnya saja agar tidak justru menimbulkan masalah di kemudian hari.

NAFRI DIFAR