Seseorang yang ingin menerapkan gaya hidup sehat tentu akan memutuskan untuk memperbanyak konsumsi buah dan sayur. Tapi tahukah kamu kalau tidak semua buah bagus untuk dikonsumsi karena mengandung terlalu banyak gula? Yap, kandungan gula dalam jenis-jenis buah perlu menjadi pertimbangan kita yang ingin menerapkan pola makan sehat demi gaya hidup yang lebih baik. Terutama bagi kaum pengidap diabetes yang tentu harus mengurangi konsumsi gula mereka.
Oleh sebab itu, ini dia lima jenis buah dengan kadar gula yang lebih sedikit sebagaimana telah dipaparkan oleh healhtline.com. Yuk, disimak.
1. Lemon
Buah lemon memang identik dengan orang-orang yang berdiet. Hal itu karena buah lemon memiliki kandungan vitamin C yang tinggi dan rasa yang cukup asam sebab tidak memiliki kandungan gula yang terlalu banyak. Apakah kamu satu dari sekian orang yang mengonsumsi buah lemon?
2. Stroberi
Memang cukup mengejutkan. Kebanyakan stroberi yang matang dengan baik memiliki rasa yang manis dan lezat. Tapi, salah satu buah bermarga beri ini mengandung gula yang rendah lho! Satu cangkir stroberi mentah hanya mengandung 7 gram gula di dalamnya. Stroberi justru mengandung cukup vitamin C yang memenuhi kebutuhan sehari-hari kita.
3. Kiwi
Buah bulat yang dipertimbangkan sebagai salah satu jenis buah beri ini ternyata juga mengandung sedikit gula. Kiwi memang memiliki rasa yang asam. Meski tidak seasam buah lemon, tapi kandungan vitamin C dalam buah kiwi juga sama-sama tinggi. Kiwi banyak dijual di toko-toko bahan makanan besar, jadi tidak terlalu sulit untuk menemukan buah tersebut.
4. Alpukat
Rasa buah berwarna hijau ini memang tidak terlalu manis dan terkesan lebih hambar. Hal ini karena satu buah alpukat hanya mengandung satu gram gula di dalamnya. Tapi karena kandungan lemak baik pada buah alpukat yang bisa membuat kenyang lebih lama, alpukat ini cukup banyak dikonsumsi oleh orang-orang yang berdiet. Kamu juga bisa mencoba konsumsi alpukat untuk turunkan berat badan.
BACA JUGA: Bukan Sertifikat Rumah, Pasangan dari Lombok Buat Mahar dari Barang Ini
5. Semangka
Tak diduga-duga, buah yang identik dengan warna merah dan kandungan airnya yang banyak ini ternyata memiliki kadar gula yang sedikit juga! Semangka banyak jadi kegemaran anak-anak karena rasanya yang manis, tapi hal tersebut bukan karena semangka mengandung kadar gula yang tinggi. Semangka justru mengandung elektrolit, vitamin A, dan vitamin C.
Itu dia lima jenis buah dengan kandungan gula yang rendah. Mana buah kesukaaanmu?
Video yang mungkin kamu lewatkan.
Baca Juga
-
Xdinary Heroes Umumkan Tanggal dan Kota Tur Dunia 2025 "Beautiful Mind"
-
Selesai Wamil, Kai EXO akan Lanjutkan Siaran TV Detective: The Trade Secret
-
Solar MAMAMOO Bagikan Teaser Pertama untuk Comeback April dengan "WANT"
-
Yukaris, Fan Cafe Resmi Kim Soo Hyun Beri Klarifikasi soal Isu Penutupan
-
Sukses Main Drama Bareng, Park Bo Gum dan IU Kini Bersatu di "IU's Palette"
Artikel Terkait
-
Deretan Film Erika Carlina, Terbaru Pabrik Gula yang Berhasil Go Internasional
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
7 Tanaman Obat untuk Diabetes Tipe 2 yang Terbukti Ampuh Menurut Riset Kesehatan
-
Fakta Mengejutkan Efek Samping Pare untuk Diabetes yang Jarang Diketahui
-
PESBEVI Gelar Webinar Bahaya Komplikasi Kaki Diabetik, Wamenkes Dante Diminta Ini
Health
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
Terkini
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh