Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | alif izzul haq
ilustrasi makanan (pixabay/pexels)

Stroke merupakan salah satu penyakit mematikan yang dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan seseorang, bahkan penyakit tersebut dapat membuat seseorang mengalami kematian. Stroke dapat terjadi ketika suplai oksigen dan nutrisi terganggu karena pembuluh darah di dalam otak tersumbat atau pecah.

Ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan penyakit ini menyerang tubuh seseorang, salah satunya adalah makanan. Ada beberapa jenis makanan yang dapat memicu terjadinya penyakit ini. Berikut ini adalah beberapa makanan yang dapat memicu terjadinya stroke sebagaimana dikutip dari klikdokter.com

1. Makanan yang mengandung lemak jahat

Makanan pertama yang dapat menjadi pemicu stroke adalah makanan yang mengandung lemak jahat. Lemak jahat sendiri dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat yang ada di dalam tubuhmu.

Dimana jika kadar kolesterol jahat yang tinggi tersebut tidak segera ditangani maka dapat menimbulkan plak di pembuluh darah yang dapat menyebabkan penyumbatan. Beberapa makanan yang mengandung lemak jahat yang tinggi adalah daging merah dan makanan yang digoreng.

2. Makanan tinggi garam

Makanan tinggi garam juga dapat menjadi salah satu pemicu seseorang terserang penyakit ini. Makanan yang memiliki kadar garam tinggi dapat memicu naiknya tekanan darah karena mengandung natrium.

Oleh karena itu kamu harus bijak dalam menggunakan garam di setiap makanan yang kamu buat. Kamu harus mengusahakan untuk tidak mengkonsumsi garam lebih dari satu sendok teh per hari.

3. Makanan tinggi gula

Selain makanan yang tinggi garam, makanan yang memiliki kadar gula tinggi juga dapat menjadi pemicu seseorang terserang penyakit stroke ini.

Kamu harus bisa mengusahakan untuk tidak mengkonsumsi gula lebih dari empat sendok teh per hari. Konsumsi gula yang berlebihan dapat menyebabkan pecahnya pembuluh darah yang dapat menyebabkan stroke.

BACA JUGA: Ketemu Nathalie Holscher Lagi, Sikap Ferdy Anak Sule Jadi Sorotan: Kecewa Berat?

4. Makanan instan

Mulai sekarang cobalah untuk mengurangi konsumsi makanan instan dalam keseharianmu. Makanan instan dapat menjadi salah satu makanan pemicu stroke dalam tubuh seseorang.

Biasanya makanan instan mengandung lemak jenuh, garam, dan kolesterol dalam kadar yang cukup tinggi. Dimana ketiga kandungan tersebut dapat menjadi pemicu stroke jika dikonsumsi secara berlebihan.

5. Minuman bersoda

Minuman bersoda sering dikonsumsi oleh banyak orang karena rasanya yang enak dan memiliki sensasi tersendiri ketika meminumnya. Namun dibalik kenikmatan tersebut ada bahaya yang dapat mengintaimu.

Minuman bersoda merupakan minuman yang memiliki kadar gula yang sangat tinggi. Dimana jika kamu mengkonsumsi gula secara berlebihan dapat memicu pecahnya pembuluh dara di otakmu. Oleh karena itu kamu harus mulai meninggalkan minuman bersoda tersebut.

Itulah beberapa makanan yang dapat menjadi pemicu terjadinya penyakit stroke. Tentunya makanan tersebut harus bisa untuk kamu hindari dalam keseharianmu. Semoga bermanfaat.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

alif izzul haq