Susu merupakan salah satu jenis minuman pelengkap kebutuhan gizi sehari-hari yang mengandung berbagai jenis vitamin serta mineral. Umumnya susu dihasilkan oleh kelenjar hewan mamalia seperti sapi atau kambing. Namun adapula susu yang dihasilkan dari olahan produk nabati, yakni kacang-kacangan.
Saat ini ada banyak mitos yang beredar seputar susu dengan pemahaman yang salah. Untuk itu kita akan membahas tentang beberapa fakta dan mitos seputar susu yang perlu kamu ketahui. Melansir dari Harvard.edu dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, berikut empat diantaranya.
BACA JUGA: 5 Cara Alami untuk Mengencangkan Kulit Tubuh agar Tampak Lebih Muda
1. Minum Susu Hanya untuk Anak-anak Saja
Banyak orang yang mengira bahwa susu hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja, dan orang dewasa tidak perlu mengonsumsi susu. Hal ini tentu menjadi mitos semata karena orang dewasa juga diperbolehkan untuk mengonsumsi susu.
Pernyataan ini juga diperkuat oleh sebuah studi dari jurnal Food and Nutrition Research, yang menjelaskan bahwa asupan susu pada orang dewasa dapat membantu mencukupi kebutuhan gizi yang dibutuhkan. Artinya, jika kamu merasa kebutuhan gizi harian belum tercukupi sepenuhnya dari makanan, mengonsumsi susu bisa menjadi solusi untuk mengatasi masalah tersebut.
Biasanya berbagai produk susu menawarkan kelebihan dari kandungan zat gizi tertentu yang dimilikinya. Ada yang memiliki kandungan protein tinggi, kalsium tinggi, atau rendah lemak dan kolesterol. Sehingga kamu bisa memilih produk susu yang sesuai dengan kebutuhan.
BACA JUGA: 4 Tips Hilangkan Rasa Lelah Saat Bekerja, Bisa Lakukan Power Nap di Kantor
2. Minum Susu Bikin Gemuk
Pada dasarnya susu yang dikonsumsi dalam jumlah normal tidak akan membuat gemuk, karena sifatnya yang hanya melengkapi kebutuhan gizi sehari-hari. Adapula produk susu yang memiliki kandungan gula, kalori, serta lemak yang rendah, sehingga bisa menjadi pilihan terbaik bagi kamu yang masih memiliki kekhawatiran akan gemuk setelah mengonsumsi susu.
3. Susu Tidak Bisa Menggantikan Makanan Sehari-hari
Pernyataan ini merupakan fakta yang perlu kamu ketahui karena sebagian orang masih menganggap bahwa susu dapat menggantikan makanan sehari-hari.
Padahal, susu merupakan jenis minuman yang sifatnya hanya membantu mencukupi kebutuhan zat gizi harian dan bukan sebagai makanan utama. Sehingga kamu tetap harus mengonsumsi makanan padat yang terdiri dari makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati, serta sayur dan buah.
BACA JUGA: 5 Makanan yang Lebih Sehat saat Dikonsumsi Mentah, Tak Perlu Repot Dimasak!
4. Kandungan Gizi Susu akan Hilang Saat Pemanasan
Susu yang dipanaskan dalam suhu tinggi akan mengalami penurunan jumlah zat gizi didalamnya, seperti protein, vitamin, dan mineral. Oleh sebab itu, ketika kamu ingin memanaskan susu sebaiknya menggunakan suhu yang tidak terlalu tinggi untuk meminimalisir hilangnya kandungan zat gizi tersebut.
Itulah tadi pembahasan tentang empat fakta dan mitos seputar susu yang pelu kamu ketahui, semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Dikenang Presiden Prabowo, Ini Sosok Guru Muhammadiyah yang Jadi Panglima TNI Pertama
-
Cek Fakta: Kementerian Pertanian Akan Impor Susu dari Vietnam Sebanyak 1,8 Ton
-
Hari Ini Malam Jumat Apa? Hati-hati, Jauhi Pantangan Ini!
-
CEK FAKTA: Beredar Hasil Exit Poll LSI Keluar Sebelum TPS Ditutup, Pram-Rano Raih 55,8%, Benarkah?
-
Cek Fakta: Andika-Hendi Borong Sembako untuk Serangan Fajar?
Health
-
Hidup Sehat Dimulai dari Mindset, Bukan dari Isi Dompet
-
Kandungan Paraben dalam Kosmetik Dianggap Menyebabkan Kanker, Benarkah?
-
Bek Timnas Rizky Ridho Selalu Minum Sambil Jongkok, Ini Alasannya
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
Terkini
-
BI Bekali 500 Mahasiswa Jabar Sertifikasi BNSP, Siap Bersaing di Dunia Kerja
-
3 Serum Korea Berbahan Utama Lendir Siput, Ampuh Perbaiki Skin Barrier!
-
Statistik Apik Gustavo Souza, Juru Gedor Baru PSIS Semarang Asal El Savador
-
3 Rekomendasi Produk Ampoule untuk Atasi Jerawat dan Kerutan, Auto Glowing!
-
Sentuhan Guru Tak Tergantikan, Mengapa Literasi Penting di Era AI?