Bawang bombay adalah bawang yang memiliki ukuran lebih besar dari bawang pada umumnya. Tak hanya digunakan untuk penyedap rasa, bawang jenis ini juga mengandung beragam nutrisi dan gizi yang menyehatkan tubuh. Dirangkum dari hellosehat.com berikut adalah 5 manfaat bawang bombay bagi kesehatan.
1. Meningkatkan daya tahan tubuh
Manfaat pertama yang bisa didapatkan dari mengkonsumsi bawang bombay adalah mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Khasiat ini berasal dari adanya kandungan polifenol dalam bawang bombay yang berperan sebagai antioksidan.
Tak hanya itu, terdapat juga kandungan quercetin dalam rempah ini yang mampu mengurangi reaksi alergi dengan cara menghentikan produksi histamin dalam tubuh. Perlu diketahui bahwa histamin adalah senyawa pemicu alergi yang membuat seseorang bersin-bersin atau gatal-gatal.
2. Menjaga suasana hati
Mengkonsumsi bawang bombay secara tidak langsung akan menjaga mood atau suasana hati lebih baik. Dengan demikian, Anda akan terhindar dari stres, memiliki siklus tidur yang lebih baik, dan nafsu makan lebih teratur.
Manfaat ini diperoleh berkat adanya kandungan folat dalam bawang bombay yang mampu mengurangi terbentuknya homosistein. Homosistein adalah senyawa yang bisa mencegah darah dan zat gizi mencapai otak secara optimal.
3. Memelihara kesehatan jantung
Kalium dalam bawang bombay memiliki efek penurun tekanan darah. Sementara itu, kandungan quercetin akan membantu kalium dalam menjaga tekanan darah tetap normal dan meningkatkan kesehatan jantung secara keseluruhan.
4. Memelihara fungsi sistem cerna
Bawang bombay mengandung serat yang cukup tinggi. Dengan demikian, mengkonsumsi bawang bombay akan membantu menyehatkan sistem pencernaan.
Menariknya, serat dalam rempah ini adalah serat larut oligofructose yang mampu mendorong pertumbuhan bakteri baik pada usus. Selain itu, kandungan ini juga berguna untuk mencegah datangnya sembelit.
5. Mencegah kanker
Manfaat selanjutnya dari mengkonsumsi bawang bombay adalah membantu mencegah kanker. Khasiat ini berasal dari kandungan organosulfur yang berperan penting dalam mencegah pembentukan radikal bebas di dalam tubuh.
Tak hanya itu, bawang bombay juga kaya akan quercetin, vitamin C, dan antioksidan. Yang mana masing-masing kandungan tersebut memiliki efek penangkal radikal bebas dan antikanker.
Itulah 5 manfaat bawang bombay bagi kesehatan, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
4 Platform Jual Foto Online Terbaik di Tahun 2024, Bisa Menambah Penghasilan!
-
6 Cara Meningkatkan Kualitas Hubungan Pertemanan, Terapkan!
-
Bikin Sakit Hati, 6 Dampak Negatif Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain
-
5 Kebiasaan yang Bikin Sneakers Kamu Cepat Rusak, Hindari!
-
5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Pinjol, Jangan Sembarangan!
Artikel Terkait
-
Manfaat Mentega Murni untuk Kesehatan Wanita, Redakan Nyeri Menstruasi?
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Tips Minum Air Putih yang Efektif untuk Kesehatan
-
Oleh-oleh dari Kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat, Dapat Suntik Dana Jumbo Rp17,5 Triliun untuk Kesehatan Indonesia
-
Bahaya Penyakit Jantung Bawaan dari Lahir, Ini Tanda-tandanya
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam