Asam lambung yang naik dapat menjadi salah satu tanda bahwa seseorang mengidap penyakit maag maupun GERD. Naiknya asam lambung ditandai dengan gejala seperti muncul rasa terbakar di dada, mual, terasa nyeri di ulu hati, dan muncul rasa asam di mulut. Seseorang dengan kondisi hamil, terlambat makan ataupun kelebihan berat badan bisa saja mengalami gejala naiknya asam lambung.
Sebagian besar orang berpikiran bahwa naiknya asam lambung berkaitan dengan kebiasaan makan telat, namun pada kenyataannya ada banyak hal yang dapat memicu terjadinya asam lambung.
Dilansir dari laman Halodoc, berikut ini lima key yang dapat memicu naiknya asam lambung. Yuk simak!
1. Mengonsumsi Makanan dengan Pemanis Buatan
Mengonsumsi makanan yang mengandung pemanis buatan ternyata dapat menjadi salah satu pemicu naiknya asam lambung. Hal ini dikarenakan, pengganti gula seperti xylitol, sorbitol, dan manitol menyebabkan munculnya banyak gas dalam pencernaan. Pasalnya, usus besar tidak mampu menyerap dengan mudah jenis makanan tersebut.
2. Mengonsumsi Minuman Bersoda
Faktor selanjutnya yang dapat memicu naiknya asam lambung adalah karena mengonsumsi minuman berkarbonasi seperti soda dan minuman beralkohol. Gelembung yang ada dalam minuman berkarbonasi ini ternyata mengandung karbon dioksida yang dapat membuat kamu terus bersendawa. Sementara has yang tidak bisa dikeluarkan melalui sendawa akan berakhir di usus yang dapat menyebabkan naiknya asam lambung.
3. Makan dalam Jumlah Besar
Kebiasaan selanjutnya yang dapat memicu naiknya asam lambung adalah makan dalam jumlah besar. Makan dalam jumlah besar akan membuat kamu kenyang namun setelah itu kamu justru akan merasakan sakit perut dan kembung. Hal ini dikarenakan makanan yang ada dalam perut menekan otot bagian bawah perut. Sehingga menyebabkan otot bagian tersebut terbuka dan membuat makanan kembali naik ke kerongkongan.
4. Berbaring setelah Makan
Kebiasaan berbaring setelah makan juga dapat meningkatkan risiko naiknya asam lambung. Hal ini dikarenakan ketika dalam posisi berbaring, makanan dapat naik dan kembali lagi ke kerongkongan. Sehingga timbul rasa mual dan ingin muntah.
Jadi, sebaiknya hindari berbaring setelah makan dan jika terpaksa kamu bisa berbaring ke sisi kiri. Selain itu, usahakan kamu mengangkat tubuh bagian atas untuk menghindari isi perut kembali naik ke kerongkongan.
5. Mengonsumsi Makanan Berlemak
Kebiasaan terakhir yang dapat memicu naiknya asam lambung adalah terlalu banyak mengonsumsi makanan berlemak. Makanan dengan kandungan lemak yang tinggi seperti gorengan akan lebih lambat dicerna. Sehingga akan lebih banyak asam yang dihasilkan dan dapat memicu masalah pada lambung.
Nah, itulah lima kebiasaan yang dapat menyebabkan naiknya asam lambung. Yuk, segera hindari!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Cara Mendetoksifikasi Tubuh Secara Alami dengan Makanan Sehat
-
Jelajah Rasa Betawi yang Asli: 6 Kuliner Wajib Coba di Setu Babakan
-
Dari Perut ke Otak: dr Zaidul Akbar Jelaskan Sering Baper dan Galau Bisa Dipengaruhi Makanan Loh!
-
Rahasia Meningkatkan Daya Ingat: Cek Daftar Makananmu!
-
Selain Susu, Inilah Makanan yang Bisa Menambah Kalsium Harian
Health
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
Terkini
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
-
Meski Berisikan Penyerang Hebat, Striker Satu Ini Bisa Jadi Opsi Tambahan bagi STY di Piala AFF 2024
-
Jessi Dinyatakan Tak Bersalah Terkait Kasus Penyerangan Terhadap Penggemar
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia