Kacang-kacangan adalah makanan yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh,salah satunya adalah kacang macadamia. Kacang ini salah satu jenis kacang yang memiliki harga yang mahal, karena proses panennya yang lambat. Umumnya pohon macadamia baru bisa memproduksi kacang setelah berusia 7-10 tahun.
Walaupun harganya cenderung mahal, tapi kacang macadamia bisa memberikan segudang manfaat bagi kesehatan mulai dari terjaganya kesehatan jantung hingga menurunkan berat badan. Apa saja yang bisa kamu peroleh dari mengonsumsi kacang macadamia?
Berikut manfaat kacang macadamia bagi kesehatan tubuh :
1. Membantu menurunkan berat badan
Kacang macadamia memiliki kandungan serat dan protein yang membuat kamu kenyang lebih lama, sehingga kacang ini aman dikonsumsi jika kamu sedang diet.
Mengonsumsi kacang ini juga aman sebagai alternatif cemilan sehat karena mengandung yang lemak baik sehingga mencegah kenaikan berat badan dan rasa lapar yang berlebihan.
2. Mengontrol kadar gula darah dan menurunkan risiko diabetes
Salah satu manfaat kacang macadamia adalah membantu mengontrol kadar gula darah dan menurunkan risiko diabetes. Kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam kacang ini bisa membantu mengontrol kadar gula darah, sehingga penderita diabetes bisa mengonsumsi kacang macadamia.
Kandungan serat, lemak tak jenuh, dan nutrisi lain yang terkandung didalamnya membuat penderita diabetes merasakan manfaat dari kacang macadamia.
3. Meningkatkan kesehatan usus dan seluruh sistem pencernaan dalam tubuh
Serat larut dalam kacang-kacangan, termasuk kacang macadamia bisa berperan sebagai prebiotik untuk meningkatkan jumlah bakteri baik dalam usus. Prebiotik juga dapat membantu mengurangi peradangan di saluran pencernaan dan mencegah kondisi sindrom IBS atau iritasi usus besar.
4. Meningkatkan serta menjaga kesehatan jantung
Kacang macadamia mengandung lemak sehat yang bisa membantu menurunkan risiko gangguan jantung seperti atrial fibrilasi dan gagal jantung.
Kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dalam kacang macademia juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik sehingga baik untuk jantung. Dengan menjaga kesehatan jantung, maka akan terhindar dari penyakit lain, seperti stroke hingga serangan jantung.
Itulah berbagai manfaat nutrisi kacang macadamia yang perlu diketahui. Untuk mendapatkan manfaat dari kacang macadamia, kamu perlu mengonsumsinya dalam porsi yang wajar dan tidak belebihan.
Walaupun kacang macadamia memiliki segudang manfaat, tapi kelebihan asupan lemak tentu tidak baik untuk kesehatan tubuh.
Baca Juga
-
5 Tanda Seseorang Memiliki Green Flag dalam Dirinya, Kamu Termasuk?
-
5 Teh yang Mampu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Wajib Dicoba!
-
6 Jenis Bumbu Dapur yang Aman dan Nyaman untuk Penderita Asam Lambung
-
Ingin Memasang Smart Door Lock? Ketahui Dulu Kelebihan dan Kekurangannya!
-
Ingin Membuat Taman Sayur Kecil di Rumah? Ini 6 Cara Mudah bagi Pemula
Artikel Terkait
-
7 Manfaat Kesehatan Mengejutkan dari Membaca Buku Setiap Hari
-
Gus Ipul Salat Ied di Sentra Kemensos, Beri Semangat untuk Penerima Manfaat
-
Menggapai Berkah Ramadan: Manfaat Ibadah dan Kebersamaan di Penghujung Bulan Suci
-
Kapan Waktu Terbaik Jalan Kaki? Ini Kata Ahli Gizi
-
Minum Kopi Bisa Perpanjang Umur, Ini Penjelasan Pakar!
Health
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
-
Intermittent Fasting vs. Keto, Mana yang Lebih Efektif untuk Panjang Umur?
Terkini
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern