Kimchi adalah makanan khas Korea yang terkenal dengan cita rasa pedas dan asamnya. Belakangan ini makanan tersebut semakin populer di seluruh dunia termasuk Indonesia. Banyak orang yang tergoda untuk mengonsumsi kimchi dalam jumlah banyak karena rasanya yang dapat menggugah selera.
Namun, tahukah kamu bahwa mengonsumsi kimchi secara berlebihan dapat berdampak buruk pada kesehatan? Dilansir dari laman Medicalnewstoday dan Wellandgood, berikut ini enam risiko bagi kesehatan akibat konsumsi kimchi dengan berlebihan.
1. Iritasi Lambung
Kimchi mengandung bahan-bahan seperti lactic acid dan bahan kimia alami yang dapat menyebabkan iritasi pada lambung. Konsumsi berlebihan dapat memicu gangguan lambung seperti sakit perut, mulas, dan gangguan pencernaan lainnya.
2. Kandungan Garam yang Tinggi
Kimchi mengandung banyak garam untuk proses fermentasinya. Konsumsi garam berlebihan dapat meningkatkan tekanan darah, meningkatkan risiko penyakit jantung, dan mempengaruhi fungsi ginjal. Sebaiknya batasi asupan garam untuk menjaga kesehatan jantung dan sistem peredaran darah.
3. Efek pada Gigi
Kimchi yang memiliki rasa asam dapat merusak lapisan pada gigi. Asam dapat melarutkan mineral pada gigi dan mengakibatkan gigi menjadi lebih sensitif, berubah warna, dan rentan terhadap kerusakan.
4. Gangguan Keseimbangan Bakteri Usus
Meskipun kimchi mengandung bakteri baik, mengonsumsinya dalam jumlah berlebihan dapat mengganggu keseimbangan bakteri usus. Hal ini dapat menyebabkan masalah pencernaan, diare, atau sembelit.
5. Risiko Ketergantungan
Rasa yang khas pada kimchi, terutama rasa pedas dan asam dapat membuat seseorang ketagihan saat memakannya. Mengonsumsi kimchi secara berlebihan dapat menyebabkan ketergantungan terhadap rasa dan mengganggu pola makan yang sehat.
6. Resiko Alergi
Beberapa orang mungkin memiliki alergi terhadap bahan-bahan dalam kimchi seperti ikan teri, udang, atau komponen lainnya. Mengonsumsi kimchi secara berlebihan dapat meningkatkan risiko alergi dan reaksi alergi yang parah.
Mengonsumsi kimchi dengan bijak dan seimbang sangat penting dalam mengatur pola makan sehari-hari. Konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi jika kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu atau merasa khawatir akan dampak dari konsumsi kimchi. Keseimbangan dalam mengonsumsi makanan adalah kunci untuk menjaga kesehatan tubuh kamu.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tamat! Ini 3 Momen Menyakitkan bagi Noh Young Won di Bitter Sweet Hell
-
Siap-Siap Emosi! 3 Drama Korea Ini Sepanas Film Ipar adalah Maut
-
3 Risiko Lee Mi Jin setelah Berubah Menjadi Tua di Miss Night and Day, Apa Saja?
-
Review Drama Korea 'Soul Mechanic', Mengangkat Isu tentang Kesehatan Mental
-
Review Film Calamity: a Childhood of Martha Jane Cannary, Petualangan Seru Martha untuk Melindungi Keluarganya
Artikel Terkait
-
Kasus Miopia pada Anak Indonesia Kian Meningkat, Dokter Mata Bagikan Tips Penanganan yang Tepat
-
6 Tips Konsumsi Minuman Kesehatan untuk Turunkan Berat Berat Badan: Konsistensi Tetap Utama
-
IDI Bogor Komitmen Tingkatkan Kapasitas Dokter, Percepat Penanganan Darurat, Hengky Apresiasi
-
Tak Perlu Takut Kanker! Pemerintah Sediakan Skrining Gratis Mulai 2025
-
Rahasia Umur Panjang yang Jarang Diketahui! Coba Trik Ini Sekarang!
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Warung Bang Gino, Jawaranya Seblak di Kota Jambi
-
Ada 4 Pemain Timnas U-20 di AFF Cup, Jadi Ajang Pemanasan Piala Asia U-20?
-
Pindah ke Pabrikan KTM Musim Depan, Pedro Acosta Tak Alami Kesulitan Apapun
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi