Ikan pari merupakan salah satu spesies ikan air asin yang cukup lumrah dikonsumsi oleh manusia. Meskipun beberapa spesies ikan pari diketahui telah terancam punah, namun pemancingan terhadap jenis ikan pari tertentu masih diizinkan dengan beberapa aturan yang berlaku. Daging ikan pari dikenal memiliki tekstur dan rasa yang cukup berbeda dibandingkan daging ikan-ikan laut lainnya.
Selain itu, mengonsumsi ikan yang diketahui masih kerabat jauh dari ikan hiu ini juga memiliki manfaat bagi tubuh. Berikut 3 manfaat mengonsumsi daging ikan pari bagi kesehatan.
1. Sumber Tinggi Protein
Selazimnya hasil laut lainnya, ikan pari diketahui merupakan salah satu spesies ikan yang kaya akan kandungan protein hewani. Melansir dari situs halodoc.com, kandungan protein ikan pari per 100 gramnya adalah sekitar 20 gram. Jumlah ini tentunya cukup besar apabila dibandingkan dengan beberapa spesies ikan laut yang lazim dikonsumsi lainnya.
Selain itu, mengonsumsi ikan pari dengan total 200 gram per harinya diyakini dapat memenuhi lebih dari 50% kebutuhuan protein orang dewasan menurut nilai AKG (Angka Kecukupan Gizi). Kandungan fosfor dari daging ikan pari juga diketahui cukup bermanfaat untuk merangsang sel-sel protein dalam tubuh yang berguna bagi sistem metabolisme.
2. Menjaga Kesehatan Tulang dan Gigi
Selain kaya akan protein, kandungan fosfor dan kalsium dalam daging ikan pari juga cukup besar. Melansir dari data yang dirilis oleh USDA Food Data Central, kandungan kalsium per 200 gram daging ikan pari segar sekitar 8-10 mg dan kandungan fosfornya sekitar 340 mg.
Kandungan fosfor dan kalsium yang cukup tinggi inilah yang diyakini cukup bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Selain itu, daging ikan pari juga kaya akan mineral lain seperti kalium, magnesium dan thiamin meskipun dengan jumlah yang tidak terlalu besar.
3. Mengurangi Risiko Anemia
Daging ikan pari juga diketahui cukup bermanfaat guna mencegah anemia. Melansir dari situs alodokter.com, daging ikan pari yang dikenal lembut memiliki kandungan zat besi dan vitamin B-12 yang baik untuk menjaga kadar sel darah merah agar tetap stabil dan menghindarkan dari risiko anemia. Selain itu, daging ikan pari juga memiliki kandungan omega-3 yang cukup baik untuk menjaga kesehatan jantung.
Nah, itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi daging ikan pari. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pemain Timnas Indonesia di 2026: Habis Kontrak hingga Rumor Berkarier di Indonesia
-
Sangat Berat! Media Asing Soroti Tugas John Herdman di Timnas Indonesia
-
Singgung Karir Patrick Kluivert, Striker Timnas Peringatkan John Herdman
-
John Herdman Dibayar Rp670 Juta per Bulan, PSSI Dapatkan Kualitas dengan Harga Miring?
-
Jordi Cruyff Pilih Hengkang dari PSSI, Simon Tahamata Bakal Menyusul?
Artikel Terkait
-
Usai Jalani Tes Kesehatan, Prabowo: Saya Dag Dig Dug Agak Was-was
-
Takut Jarum Suntik, Prabowo Ngaku Deg-degan Saat Pemeriksaan Kesehatan
-
Mengejutkan! 3 Bahan Makanan Ini Ternyata Mengandung Senyawa Sianida Alami
-
Tahapan Tes Kesehatan Capres-Cawapres Lengkap dari Awal sampai Akhir, Syarat Maju Pemilu 2024
-
Benarkah Minum Kopi Bisa Bantu Atur Berat Badan? Berikut Penjelasannya
Health
-
Post-Holiday Fatigue: Liburan Tak Selalu Menyembuhkan, Tetap Merasa Lelah
-
Rencana 8 Langkah Berhenti Merokok: Rahasia Tetap Konsisten Tanpa Stres
-
Panduan Hidup Sehat: Cara Meningkatkan Imunitas agar Tidak Gampang Sakit
-
Waspada, 5 Masalah Kesehatan Ini Bisa Muncul Akibat Kurang Berjemur
-
Mengungkap Misteri Sulit Bangun Pagi dan Suka Begadang
Terkini
-
Trailer Senin Harga Naik Suguhkan Konflik Ibu dan Anak, Tayang Lebaran 2026
-
Bunyi Dentuman Keras di Depan Pintu Dapur, Siapa yang Usil Malam-Malam?
-
Belajar Authenticity dari Prilly Latuconsina Lewat Buku Retak, Luruh, dan Kembali Utuh
-
Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won Gabungkan Cinta dan Rock di Film HEARTMAN
-
Resmi! BTS Siap Comeback dengan Album Baru pada 20 Maret Mendatang!