Menulis memang menjadi salah satu kegiatan menyenangkan yang juga bisa membuat seseorang merasa tenang. Karena menulis juga bisa menjadi bentuk healing bagi mereka yang merasa bosan dan tak bisa menceritakan permasalahannya kepada semua orang. Menulis juga menjadi sarana untuk mengasah kemampuan diri.
Buat kamu yang gemar menulis pasti sering merasa bingung saat menulis atau sering merasa kehabisan ide? Itu adalah hal yang wajar yang sering dirasakan oleh setiap penulis. Tapi, kamu tak perlu khawatir jika kehabisan ide. Kali ini di dalam artikel ini akan membahas seputar rahasia mendapatkan ide tanpa batas yang akan membuat kegiatan menulismu lancar. Apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini!
1. Gunakan Pengalaman
Hal utama yang bisa kamu lakukan ketika kehabisan ide adalah menggali pengalaman. Kamu bisa menuliskan apapun yang berhubungan dengan hal-hal yang kamu lakukan di setiap harinya. Kamu juga bisa memberikan atau menyisipkan sedikit pengalamanmu yang sesuai dengan alur cerita.
Tak jarang, banyak cerita yang menggunakan pengalaman sebagai salah satu pedoman dalam penyampaian kisahnya. Kamu juga bisa membuat kisah yang berdasarkan pengalaman kamu. Contohnya seperti pengalaman hidup seperti keresahan yang dialami ataupun pengamatan lingkungan sekitar.
2. Mulailah Untuk Berimajinasi
Selanjutnya, kamu juga bisa mencoba untuk terus mengeksplor imajinasi kamu. Kamu juga bisa memainkan plot dalam cerita dengan menyisipkan hal-hal menarik. Bisa dibilang ini adalah waktunya kamu untuk berhalu ria, membayangkan hal-hal menyenangkan untuk kelanjutan penulisan naskah. Tapi, harus diingat menuliskannya harus tetap realistis dan masuk akal.
3. Gali Memori
Bukan hanya pengalaman dan imajinasi saja, memori juga bisa menjadi dasaran dalam mengembangkan cerita kamu, lho. Di mana kamu bisa menuliskan kembali kenangan-kenangan masa lalu yang paling berkesan bagi kamu di naskah tulisanmu.
4. Angkat Kisah dari Cerita Orang Lain
Kemudian, untuk mendapatkan ide saat menulis. Kamu juga bisa menggunakan pengalaman atau kisah dari orang lain. Misalnya pembelajaran apa yang kamu dapatkan dari lika-liku perjalanan hidup mereka. Itu juga akan menjadi bahan dalam menulis, di mana kamu juga akan menebarkan hal positif kepada banyak orang.
Nah, agar tidak stuck ide dalam menulis, kamu juga harus sering membaca buku untuk mencari hal-hal baru yang dibahas. Itulah ulasan singkat mengenai rahasia mendapatkan ide tanpa batas yang bisa menjadi referensi kamu untuk menuliskan cerita. Semangat dan salam literasi!
Video yang Mungkin Anda Suka.
Tag
Baca Juga
-
Gejolak Asmara, BLACKPINK Tunjukan Daya Tarik Cinta Lewat Lagu Whistle
-
Esensi Lagu BABYMONSTER 'Really Like You': Lirik Bertabur Romansa
-
TWICE Ajak Menggali Makna Cinta Sejati di Lagu Ikonik Bertajuk What is Love?
-
Esensi Lagu SEVENTEEN 'Water': Semangat Berjuang Untuk Mencapai Puncak
-
Trending! Esensi Lagu Karina Aespa 'Up': Kegigihan dan Kebebasan Diri
Artikel Terkait
-
8 Inspirasi Kado Spesial Hari Guru TK, Dijamin Berkesan!
-
Modal Ngeblog Bisa Sampai Yurop: Rahasia Jalan-Jalan Gratis dari Menulis
-
Jadi Rahasia Nikita Mirzani Cepat Kaya, Bagaimana Doa dan Cara Sedekah Subuh yang Benar?
-
Media Jepang Bongkar Sosok Senjata Rahasia Timnas Indonesia, Ahli Tendangan Penalti
-
Inovasi HyperAI Xiaomi: 6 Fitur Canggih untuk Pengalaman Teknologi yang Lebih Personal
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap