Portugal berhasil mengalahkan Swiss dengan skor telak 6-1 pada pertandingan babak 16 besar yang berlangsung di Lusail Iconic Stadium, Doha, Qatar pada Selasa (6/12/2022) malam waktu setempat. Dengan kemenangan ini, Portugal berhasil mendapatkan tiket ke babak perempat final dimana mereka akan berhadapan dengan Maroko yang diluar dugaan menyingkirkan tim kuat Spanyol. Selain kemenangan telak bagi tim asuhan Fernando Santos, berikut ini adalah 4 fakta unik dalam laga Portugal vs Swiss:
1. Pepe jadi pemain tertua yang cetak gol di fase gugur
Bek timnas Portugal, Pepe berhasil menciptakan rekor pada pertandingan melawan Swiss. Melalui golnya di menit ke-33, Pepe yang kini berusia 39 tahun 283 hari sah menjadi pemain tertua yang mencetak gol di babak gugur Piala Dunia. Pepe juga berada di urutan kedua pemain tertua yang mencetak gol di Piala Dunia di setelah Roger Milla melakukannya di babak grup Piala Dunia 1994. Milla saat itu telah berusia 42 tahun 39 hari.
2. Goncalo Ramos jadi pencetak hattrick termuda setelah Pele
Selain Pepe, pemain Portugal lainnya yaitu Goncalo Ramos juga tak ketinggalan mengukir catatan menarik di laga ini. Dengan tiga golnya ke gawang Swiss, pemain yang saat ini membela klub besar Portugal yaitu Benfica menjadi pemain termuda kedua yang mencetak hattrick di Piala Dunia. Ramos melakukannya ketika ia baru berumur 21 tahun. Ramos berada tepat dibawah legenda Brazil, Pele yang melakukannya di usia 17 tahun.
BACA JUGA: Duarrr... Ledakan Terjadi di Batu Aji Kota Batam
3. Jadi perempat final pertama Portugal sejak Piala Dunia 2006
Timnas Portugal memang tengah tampil bagus di beberapa turnamen besar sepakbola. Setelah tampil mengecewakan di beberapa turnamen seperti Piala Eropa 2012 dan Piala Dunia 2010 serta 2014, Portugal seolah menemukan resep untuk tampil impresif di turnamen besar.
Berawal dari penunjukkan Fernando Santos, Portugal berhasil meraih gelar pertama dalam sejarah timnas dengan menjuarai Euro 2016 kemudian meraih podium tertinggi di edisi perdana UEFA Nations League. Pencapaian terkini yaitu lolos ke perempat final Piala Dunia 2022 merupakan yang pertama dimana Portugal bisa menapakkan kaki di 8 besar semenjak meraih juara ketiga pada edisi 2006 silam.
4. Swiss menyamai rekor kekalahan terbesar mereka di Piala Dunia
Sementara Portugal sedang merayakan kelolosannya ke perempat final, di sisi lain Swiss mencatatkan rekor kurang menyenangkan seusai dibantai Portugal. Kekalahan dengan skor 6-1 menyamai kekalahan terbesar yang pernah Swiss alami selama 12 kali tampil di Piala Dunia. Swiss pernah kalah dengan selisih 5 gol setelah dicukur Jerman Barat 0-5 di Piala Dunia 1966.
Nah, itu tadi adalah fakta unik dalam kemenangan telak Portugal atas Swiss. Mulai dari rekor pemain tertua, Ramos yang kini menjadi pencetak hattrick termuda kedua, hingga Swiss yang menyamai rekor kekalah terbesar mereka.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Pratama Arhan Main di K-League, Ini Rangkingnya di Jajaran Liga Top Asia
-
Rekap Tim Asia Tenggara di Pekan Perdana Piala Asia 2023, Thailand Menang!
-
Ini Pemain Indonesia yang Masuk dalam Daftar Unggulan di Malaysia Open 2024
-
Veda Ega Pratama Ikut Ajang Ini! 3 Fakta Red Bull MotoGP Rookies Cup
-
Peluang Cetak Sejarah! Ini Sepak Terjang Tim Asia Tenggara di Piala Asia
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Benarkah Lagu Indonesia Raya Bakal Jadi Lagu Pembukaan Piala Dunia 2026?
-
Here We Go! Elkan Baggott Muncul Kasih Kode ke Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gilas Arab Saudi
-
Ilustrator di Balik Koreo Gundala vs Godzila di Laga Indonesia Lawan Jepang, Karyanya Curi Perhatian Dunia!
-
Taki Ada Timnas Indonesia, Ini 3 Negara yang Belum Menang di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
-
Jalan Terjal Timnas Indonesia Akhiri Kutukan 43 Tahun Tak Menang atas Arab Saudi
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu