Sudah bukan sebuah rahasia lagi jika bangsa Indonesia dan Palestina adalah dua bangsa yang menjalin persahabatan erat semenjak dulu. Tak hanya di bidang politik kenegaraan, persahabatan antara Indonesia dan Malaysia juga terjalin erat di berbagai bidang, termasuk sepak bola.
Hal itulah yang dirasakan oleh para pemain Palestina ketika mereka berada di negeri ini. Setelah mendapatkan sambutan yang luar biasa meriah saat kedatangannya, para pemain Palestina juga mendapatkan perlakuan hangat dari rakyat Indonesia yang bersimpati kepadanya. Maka, tak mengherankan jika salah satu pemain bintang mereka, Mohammad Rashid memberikan sebuah pesan cinta untuk seluruh rakyat Indonesia.
Disadur dari laman bolatimes.com, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan tersebut menuliskan sebuah kalimat singkat di akun instagram resminya @moerashid95.
"Terima Kasih Indonesia we love you all May Allah bless all your hearts, (Terima kasih Indonesia, kami mencintai kalian semua, dan semoga Allah merahmati hati kalian semua)" tulis pemain berusia 27 tahun tersebut. Tak ketinggalan, pemain yang kini bermain untuk Jabal Al Mokaber tersebut juga menyertakan bendera Indonesia dan Palestina yang dihubungkan dengan ikon hati berwarna merah.
BACA JUGA: FIFA Match Day: Selalu Ada Kejutan dari STY dalam Setiap Permainan Timnas Indonesia
Tentu saja ucapan cinta dari pemain yang berposisi sebagai geladang bertahan ini dibanjiri dengan komentar dari para warganet. Terlihat, ratusan komentar dituliskan pada kolom komentar postingan yang telah mendapatkan lebih dari 38 ribu tanda suka tersebut. Dan bisa ditebak, hampir seluruh komentar balasan yang masuk, memiliki vibes positif dan menyisipkan doa kepada Rashid, pun Palestina.
"Love you Palestine. We Indonesian people really love you Palestinians, I hope the relationship between the 2 countries will get better and closer (Kami juga cinta Palestina. Kami, rakyat Indonesia sangat mencintai rakyat Palestina. Aku berharap, hubungan antar kedua negara akan lebih baik dan erat lagi)" ketik akun jnm_***.
"Sehat selalu habibi panutan tetap rendah hati, lucu menyenangkan love you all Palestine people. Sehat-sehat selalu yaa brother @moerashid95 and friends," doa akun mr.adam***.
"@moerashid95 terimakasih juga habibi, ditunggu main di Indonesia lagi," harap antoniocup***.
Wah, ternyata benar ya, jika kita memberikan sebuah cinta untuk orang lain, maka kita akan mendapatkan lebih banyak cinta seperti yang terjadi pada Mang Ocid alias Mohammed Rashid ini. Kalau menurut teman-teman bagaimana nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jay Idzes dan Venezia: Ketika Loyalitas Serta Kesetiaan Bertarung Melawan Mimpi Besar
-
Kevin Diks Cedera, Bukan Perkara Mudah untuk Menggantikan Posisinya di Timnas Indonesia
-
Bhayangkara FC Ambisius Bangun Kekuatan, Para Pemain Diaspora Jangan Terburu-buru Tergoda!
-
Uniknya Thailand, Ubah-Ubah Aturan Demi Bisa Kembalikan Medali Emas Sepak Bola SEA Games
-
Terjadi Lagi! Setelah Batasi Usia, Thailand Kini Berencana Ubah Format Sepak Bola SEA Games
Artikel Terkait
-
1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
8 Pemain Timnas Indonesia yang Pernah Bela Klub Kasta Bawah, Rizky Ridho di Liga 3
-
Bertolak ke China Hari Ini, PBSI Ungkap Kondisi Tim Indonesia untuk Piala Sudirman 2025
Hobi
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Jay Idzes dan Venezia: Ketika Loyalitas Serta Kesetiaan Bertarung Melawan Mimpi Besar
-
Kevin Diks Cedera, Bukan Perkara Mudah untuk Menggantikan Posisinya di Timnas Indonesia
-
Bhayangkara FC Ambisius Bangun Kekuatan, Para Pemain Diaspora Jangan Terburu-buru Tergoda!
-
Banyak Dipertanyakan Publik, Exco PSSI Bongkar Alasan Djenna de Jong Batal Dinaturalisasi
Terkini
-
Danau Laguna, Dikelilingi Perbukitan yang Semakin Membuatnya Tampak Menawan
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
Spirit-Performatif Ki Hadjar Dewantara: Jalan Politik dalam Laku Pendidikan Bangsa
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan