Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Zaffar Nur Hakim
Kolase Ronaldo dan Benzema (Instagram/@cristiano/@karimbenzema)

Transfer deretan nama besar ke tim Arab kian marak. Tim-tim dari liga Arab tampaknya berlomba-lomba mendatangkan pemain top dari liga Eropa untuk memperkuat skuad dan menambah daya tarik tim.

Hal tersebut sudah dilakukan oleh Al Nassr yang pada Januari lalu berhasil mendatangkan mega bintang sepak bola dari Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Pada saat pembukaan bursa Transfer bulan Juni 2023 ini, tim-tim dari timur tengah tersebut kembali mengincar nama-nama pemain top yang kemampuannya sudah terbukti berkualitas dikancah dunia.

Klub raksasa Arab seperti Al Ittihad, Al Hilal, dan Al Nassr kembali menunjukkan kemampuan mereka dalam menggaet pemain liga Eropa. Untuk meraih gelar juara liga pada musim 2023/2024, mereka habis-habisan mengontrak jasa pemain dari tim-tim Eropa.

Dari nama-nama yang diboyong ke Arab, dilain sisi terdapat pula hal yang menarik untuk diketahui. Pada musim depan, akan tersaji pertandingan panas antara pemain yang dulunya menjadi rekan satu tim, tapi kini menjadi seorang rival setelah pindah ke Arab. Berikut duel panas yang akan terjadi.

1. Cristiano Ronaldo VS Karim Benzema

Dua penyerang tajam ini dulunya pernah menjadi rekan satu tim ketika memperkuat tim raksasa Spanyol yaitu Real Madrid. Mereka sudah memainkan semua kompetisi bersama hingga 8 tahun lamanya.

Setelah beberapa tahun yang lalu berselang, Ronaldo keluar dari Real Madrid terlebih dahulu dan merapat ke Juventus. Sedangkan Karim Benzema baru saja meninggalkan Real Madrid pada musim panas 2023.

Ronaldo yang sedang memperkuat Al Nassr dan Benzema berada di Al Ittihad, kini keduanya kembali bertemu, bukan sebagai kawan yang saling bekerjasama, namun akan saling berlawanan satu sama lain.

2. Hakim Ziyech VS N'Golo Kante

Duo gelandang yang dimiliki Chelsea ini baru saja hengkang dan memilih untuk bertengger ke tim liga Arab. Ziyech yang mengikuti jejak Ronaldo di Al Nassr, Sementara itu Kante memilih merapat ke Al Ittihad bersama Benzema.

Duel panas lini tengah pertandingan antara Al Nassr melawan Al Ittihad pada musim depan akan tersaji. Pada musim lalu mereka satu tim, kini mereka harus berbeda tim dan harus saling mengalahkan.

Itulah deretan duel panas yang akan terjadi di liga Arab pada musim depan. Mungkin ke depannya masih akan ada lagi transfer besar lainnya ke liga Arab. Patut ditunggu apa yang akan terjadi pada musim depan.

Menurut kamu duel panas siapa lagi yang akan terjadi?

Zaffar Nur Hakim