Nama seorang Saddil Ramdani kini tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan para pencinta sepak bola dan warganet. Hal ini tak lepas dari komentar kontroversial yang dituliskannya saat membalas kritikan warganet mengenai penampilannya.
Dalam komentar balasannya tersebut, Saddil Ramdani melalui akun Instagram @saddilramdanii menyatakan bahwa dirinya tak diberikan keleluasaan saat bermain di Timnas Indonesia. Tak hanya itu, pemain yang kini merumput di Liga Malaysia tersebut juga menuliskan kata-kata "pendatang" yang diasosiasikan sebagai para pemain naturalisasi oleh warganet.
BACA JUGA: Penampilannya Dikritik, Saddil Ramdani Malah Berikan Komentar Kontroversial
"Ngomongin di Timnas, woi, kalian yang sebenarnya menghancurkan mental-mental para pemain. Seharusnya kalian support dan dukung bagaimana pun mereka membela kebanggaan kita semua. Yang kalian dukung hanya pendatang dan dielu-elukan. T*** pikir dong," tulis Saddil di akhir kalimat balasannya.
Kalimat kontroversial dari seorang Saddil Ramdani ini sendiri tentu akan berimbas kepada perjalanan karir sang pemain di skuat Garuda. Pasalnya, pelatih Timnas Indonesia saat ini, coach Shin Tae Yong merupakan sosok yang disiplin dan tegas dalam memperlakukan anak asuhnya.
Tak hanya di dalam lapangan, coach Shin Tae Yong juga kerap kali mengkritik para pemainnya ketika berada di luar lapangan, ataupun saat menggunakan sosial media. Dalam konsep kepelatihan yang dimiliki oleh coach STY, sejauh ini dirinya lebih memprioritaskan pemain yang memiliki attitude baik dan etos kerja yang tinggi saat berseragam Garuda.
BACA JUGA: Bukan Brazil atau Eropa, Tapi Negara Ini yang Paling Sukses di FIFA U-17
Para pemain yang memiliki skill mumpuni dan masuk dalam daftar pemain kelas wahid di negeri ini, tak membuat coach Shin melunak ketika mereka melakukan kesalahan ataupun melakukan tindakan yang mencederai sportifitas.
Para pemain berbakat dan berkualitas tinggi sekelas Ramai Rumakiek, Osvaldo Haay hingga Egy Maulana Vikri hingga saat ini masih menjadi pemain yang berharap-harap cemas karena sudah tak masuk radar coach Shin karena tindakan yang mereka lakukan.
Dan kini, karir seorang Saddil Ramdani mungkin juga akan menjadi sebuah pertaruhan. Mengingat dirinya saat ini sudah mengeluarkan statemen yang cukup menghebohkan dan menyenggol kebijakan pemain naturalisasi yang coach Shin sendiri menjadi salah satu inisiatornya.
Kita tinggal menunggu, apakah di pemanggilan skuat Timnas Indonesia nanti, coach Shin Tae Yong masih mempercayakan Saddil Ramdani masuk di skuatnya atau tidak. Biarkan waktu yang menjawab!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Serba-Serbi Profesi Ahli Parfum, Diprediksi Bakal Jadi Karier yang Diminati di Masa Depan
-
Red Flag Bung Towel untuk Shin Tae-yong: Masalah Eliano Reijnders Akan Jadi Bom Waktu untuk...
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
Hobi
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Debut di MotoGP, Begini Reaksi Somkiat Chantra saat Jajal Motornya
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
-
Berpisah dengan Ducati, Bos Pramac Sampaikan Pesan Kesan yang Positif
Terkini
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024