Pada lanjutan pekan ke-8 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persebaya Surabaya sukses mengkandaskan perlawanan Persita Tangerang dengan skor tipis 1-0. Laga yang digelar sabtu (12/08/2023) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya ini membuat Persebaya Surabaya kini menjauh dari zona degradasi klasemen Liga 1 musim ini.
Persebaya Surabaya sempat kewalahan menghadapi permainan Persita Tangerang di babak pertama. Bahkan, di babak pertama Persebaya Surabaya harus menghadapi gempuran dari para penyerang Persita Tangerang yang dikomandoi oleh Ramiro Fergonzi. Namun, rapatnya lini pertahanan Persebaya membuat babak pertama harus berakhir imbang dengan skor kacamata.
Di babak kedua, Persebaya mulai sedikit bisa mengendalikan jalannya laga. Alhasil, Persebaya Surabaya sukses unggul terlebih dahulu di menit ke-55 melalui gol dari gelandang serang asal Jepang, Sho Yamamoto dan membuat skor menjadi 1-0. Gol dari Sho Yamamoto ini menjadi satu-satunya gol yang tercipta di laga ini dan menghasilkan kemenangan bagi Persebaya Surabaya di pekan ke-8 Liga 1 musim ini.
Lini Serang Persebaya Masih Jauh Dari Harapan
Dalam laga kontra Persita sabtu (12/08/2023) lalu, Persebaya Surabaya masih mengalami permasalahan di lini serang. Striker Persebaya, Paulo Victor pada laga ini masih belum menemukan permainan terbaiknya sejak terakhir kali mencetak gol melawan RANS Nusantara FC. Hal ini tentunya harus segera ditemukan solusinya apabila Persebaya masih ingin bersaing untuk memperebutkan gelar juara BRI Liga 1 musim ini. Dalam laga kontra Persita, Persebaya mampu melepaskan 14 tembakan, namun hanya 6 yang tepat sasaran.
Terlepas dari masih buruknya penyelesaian akhir dari Persebaya Surabaya. Hasil kemenangan atas Persita Tangerang di pekan ke-8 ini membuat klub berjuluk “Bajol Ijo” tersebut kini menjauh dari zona degradasi dan berada di posisi ke-9 klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024 dengan 3 kali kemenangan, 2 hasil imbang dan 3 kekalahan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Alasan PSSI Bebankan Prestasi ke Timnas Indonesia U-23 di Ajang Sea Games, Mengapa?
-
Coret Banyak Nama Diaspora Jelang Sea Games, Ini Klarifikasi Indra Sjafri!
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
PSSI Target Timnas Raih Emas Sea Games 2025, Indra Sjafri Justru Pesimis!
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
Artikel Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Persik Tumbangkan Persis 2-0 di Brawijaya
-
Hasil Babak Pertama: Minim Peluang, Persik Kediri 0-0 Persis Solo
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Tunggal Sho Yamamoto Bawa Persebaya Kalahkan Persita Tangerang
-
Shin Tae-yong Panggil Kiper Liga 2 ke Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari Dipulangkan?
-
Incar Papan Atas BRI Liga 1, PSIS Siap Terkam Dewa United
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini