Pada lanjutan laga di pekan ke-15 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persija Jakarta akan menjamu tamunya, Barito Putera di Stadion Patriot Chandra Bhaga, Bekasi. Laga yang akan digelar pada Sabtu (07/09/2023) akhir pekan nanti akan menjadi ujian yang cukup berat bagi skuad berjuluk “Macan Kemayoran” guna meraih poin penuh di kandang sendiri.
Persija Jakarta tentu akan menargetkan kemenangan guna memutus 2 laga terakhir tanpa kemenangan.
Thomas Doll Fokus Benahi Lini Pertahanan Persija Jakarta
Persija Jakarta memang akan menjalani 3 laga sisa jelang paruh waktu musim 2023/2024. Melansir dari laman resmi klub Persija (persija.id), pelatih kepala, Thomas Doll tentunya berharap anak asuhnya mampu menyapu bersih kemenangan pada 3 laga sisa tersebut. Dia juga berharap bahwa anak asuhnya mengurangi kesalahan-kesalahan yang tidak perlu, khususnya dalam koordinasi di lini pertahanan.
“Jika membahas tentang tiga pertandingan terakhir, mudah untuk mengatakan bahwa kami menginginkan kemenangan dalam tiga pertandingan tersebut. Namun, yang lebih penting bagi kami sekarang adalah untuk bisa bermain lebih stabil di lini belakang,” ujar Thomas Doll seperti yang dikutip dari laman resmi klub Persija (persija.id).
Pelatih asal Jerman tersebut juga menyoroti sering kurang fokusnya lini pertahanan Persija Jakarta dalam beberapa pertandingan terakhir yang menyebabkan klub tersebut gagal meraih 3 poin sempurna yang harusnya bisa mereka dapatkan. Oleh karena itu, Thomas Doll kini tengah fokus untuk memperbaiki lemahnya lini belakang skuad Persija Jakarta.
“Kestabilan lini pertahanan benar-benar penting jika kalian ingin memenangkan sebuah pertandingan sepak bola. Jadi, kami belajar dari kesalahan yang terjadi pada laga-laga sebelumnya. Kami akan berkonsentrasi untuk mengevaluasi lini pertahanan,” ujar Thomas Doll.
Di sisi lain, Persija Jakarta telah diperkuat oleh sejumlah pemainnya seperti Rizky Ridho, Syahrian Abimanyu dan Doni Tri yang dalam beberapa laga sebelumnya harus absen karena membela timnas Indonesia di ajang Asian Games di Hangzhou, Cina. Selain itu, striker veteran, Marko Simic juga telah hadir di Jakarta usai beberapa minggu harus pulang ke Serbia guna menjalani perawatan cedera.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Artikel Terkait
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
-
Disalip Kamboja, 4 Kerugian Indonesia usai Peringkat BRI Liga 1 Melorot ke Urutan 6 ASEAN
-
3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
-
Liga 1 Kalah dari Kamboja, Erick Thohir Singgung 'Bersihkan Liga'
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance