Clash of Clans Arctic Open 2023 akan menggelar pertandingan di babak 32 besar hari kedua pada Rabu (11/10/2023) di Vantaa Energia Areena, Vantaa, Finlandia. Dalam turnamen level Super 500 ini, lima wakil Indonesia siap turun tanding.
Sayangnya, dua ganda putra Pelatnas harus terlibat laga perang saudara demi berebut tiket ke babak 16 besar. Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri akan berhadapan dengan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan untuk kali kelima.
Sebelumnya, Bagas/Fikri dan Pram/Yere sudah empat kali saling baku hantam. Head to head sementara 3-1 untuk keunggulan Bagas/Fikri, termasuk pada pertemuan terakhir di China Open 2023.
Satu lagi wakil ganda putra juga akan bertanding hari ini, yaitu Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. The Daddies, julukan untuk Hendra/Ahsan, ditantang wakil Denmark, Andreas Sondergaard/Jesper Toft.
Laga kali ini akan menjadi pertemuan perdana bagi kedua Hendra/Ahsan dan Sondergaard/Toft. Namun, di atas kertas, The Daddies terbilang unggul mengingat perbedaan peringkat dan potensi kulaitas permainan yang jauh berbeda.
Di sisi lain, dua wakil Indonesia yang tersisa datang dari sektor tunggal putra. Chico Aura Dwi Wardoyo dihadang wakil tuan rumah, Kalle Koljonen. Baru pertama kali bertemu, peluang Chico menang cukup besar.
Hal ini dikarenakan di atas kertas Chico unggul secara peringkat. Chico ada di urutan ke 22 dunia, sedangkan Koljonen menempati peringkat 56 dunia.
Namun, laga berat dipastikan mewarnai pertandingan antara Shesar Hiren Rhustavito dan Kanta Tsuneyama. Riwayat pertemuan sebelumnya terjadi pada tahun 2019 di mana Vito dipaksa mengakui keunggulan Tsuneyama dalam tiga gim yang sengit.
Laga babak 32 besar hari kedua Arctic Open 2023 akan dimulai pada pukul 14.00 WIB dan disiarkan melalui YouTube BWF TV. Sedangkan live score bisa dipantau lewat aplikasi Badminton4U.
Jadwal babak 32 besar Arctic Open 2023 hari pertama untuk wakil Indonesia
Court 1
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Andreas Sondergaard/Jesper Toft (Denmark)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kalle Koljonen (Finlandia)
Court 3
- Shesar Hiren Rhustavito vs Kanta Tsuneyama (Jepang)
Court 4
- Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan
Tag
Baca Juga
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar
-
Di Balik Ucapan Hari Ayah: Fakta Mengejutkan Indonesia Negara dengan Tingkat Fatherless Tinggi
-
Final Ketiga Beruntun, BL Gaungkan Nama Gregoria "Kumamoto" Mariska Tunjung
-
Indonesia International Challenge 2025: Tunggal Putra Pastikan Borong Gelar
Artikel Terkait
-
Arctic Open 2023: Bagas/Fikri vs Pram/Yere, Laga Perang Saudara Hari Ini!
-
Jadwal Arctic Open 2023 Day 1: Dua Wakil Indonesia Turun Tanding
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2023, Hanya Turunkan Tujuh Wakil
-
Terhenti di Perempat Final Asian Games 2022, Fajar/Rian Akui Kurang Tampil Lepas Hadapi Lee/Wang
-
Hasil Asian Games 2022: Tak Mampu Bendung Serangan Lee/Wang, Fajar/Rian Gagal ke Semifinal
Hobi
-
Youtuber Gaming Indonesia Raih Juara Dunia Lomba Build Minecraft MrBeast
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar
-
Dikalahkan Mali, Indra Sjafri dan Anak Asuhnya Belum Juga Belajar dari Kesalahan Terdahulu
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
Terkini
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
-
Ditipu dan Terlilit Utang Miliaran, Fadil Jaidi Bantu Lunasi Utang Keluarga