Jelang laga kedua di grup A ajang Piala Dunia U-17, timnas Indonesia mulai lakukan persiapan guna menyongsong laga kedua kontra Panama yang akan digelar pada Senin (13/11/20230) nanti di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Skuad asuhan pelatih Bima Sakti yang pada laga perdana sukses menahan imbang Ekuador dengan skor 1-1 tentunya akan menargetkan meraih kemenangan di laga kedua guna menjaga asah lolos ke babak selanjutnya.
Jelang laga tersebut, skuad garuda U-17 mendapatkan suntikan kekuatan dengan pulihnya Amar Rayhan Brkic. Salah satu pemain kunci dalam skuad timnas Indonesia U-17 ini memang absen di laga perdana kontra Ekuador karena masalah kesehatan. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), pemain blasteran Bosnia-Indonesia ini dikabarkan mengalami diare selama beberapa hari jelang laga pembuka.
“Amar sudah bisa berlatih seratus persen sejak kemarin. Dia latihan sama-sama dan bergabung dengan teman-teman yang lain. Kami berharap kondisi pemain bisa lebih baik karena dua hari recovery. Kami ice bath kemudian massage,” ujar pelatih timnas Indonesia U-17, Bima Sakti seperti yang dikutip dari laman resmi PSSI (pssi.org).
Diharapkan dengan hadirnya pemain yang merupakan jebolan akademi di Jerman ini akan memberikan warna baru di lini tengah skuad garuda pada laga kontra Panama nanti. Belum lagi skuad garuda U-17 menargetkan kemenangan pada laga tersebut.
Pulihnya Amar Rayhan Disambut Suka Cita oleh Rekan Setimnya
Kehadiran Amar Rayhan Brkic yang telah pulih dari masalah diarenya tentunya disambut dengan suka cita oleh rekan-rekan setimnya. Belum lagi pemain yang merumput bersama TSC Hoffenheim tersebut memang dianggap sebagai salah satu pemain kunci di dalam skuad. Hal ini disampaikan oleh satu rekannya di skuad timnas Indonesia U-17, Welber Halim Jardim.
“Bagus. Amar sempat sakit dan sekarang dia suah sembuh, dia sudah bisa main lagi. Amar pemain yang bagus. Dia akan membantu kita, seperti semua pemain lainnya juga dari Indonesia,” ujar Welber Halim Jardim seperti yang dikutip dari laman resmi PSSI (pssi.org).
Pemain yang juga merupakan tim junior Sao Paulo di Liga Brazil tersebut juga menegaskan dia dan rekan-rekannya akan berusaha lebih baik lagi saat menghadapi Panama di laga kedua grup A. Pemain keturunan Brazil-Indonesia tersebut juga menegaskan akan bermain dengan lebih fokus dan konsentrasi saat hadapi wakil Amerika tersebut.
“Evaluasi kami ada banyak, tim harus lebih kompak lagi. Kami latihan keras untuk pertandingan besok. Pelatih bicara, kami harus konsentrasi, komunikasi bagus. Kami mencoba berlatih satu lawan satu, jangan kalah di situ,” imbuhnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
Artikel Terkait
-
Hasil NEC Nijmegen vs FC Utrecht: Ole Romeny Turut Permalukan Calvin Verdonk
-
Gilas Arab Saudi, Bung Towel: Timnas Indonesia Bagus karena Kualitas Pemain atau Shin Tae-yong?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Sikap 'Aneh' Calvin Verdonk Terbongkar di Ruang Ganti Timnas Indonesia: Vibe Lionel Messi
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap