Belakangan ini, publik pencinta sepak bola nasional tengah dihebohkan dengan kabar bakal majunya Indonesia sebagai tuan rumah gelaran Piala Dunia U-20.
Menggandeng Singapura, Indonesia yang baru saja sukses menyelenggarakan gelaran Piala Dunia U-17 mengajukan diri untuk menjadi host bersama di Piala Dunia U-20 pada 2025 mendatang.
Keinginan Indonesia tersebut bahkan diakui secara resmi oleh federasi sepak bola Singapura, FAS. Melalui laman resmi mereka, fas.org.sg (4/12/2023), kedua negara sepakat untuk maju dalam proses bidding tuan rumah gelaran dua tahun lagi.
Namun ternyata, keinginan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 itu tak hanya berasal dari dalam negeri. Usut punya usut, ternyata ada peran FIFA di balik pengajuan diri Indonesia untuk menggelar hajatan berlevel dunia tersebut.
Hal ini diakui secara langsung oleh menteri Pemuda dan Olah Raga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo.
Melalui informasi yang diunggah oleh akun TikTok bolasepakw pada 6 Desember 2023, sang menteri membocorkan bahwa Presiden induk sepak bola dunia menyatakan keinginannya agar Indonesia kembali menjadi tuan rumah gelaran Piala Dunia kelompok umur.
Namun, dalam penjelasannya, Indonesia diminta oleh Gianni Infantino untuk menggandeng Singapura sebagai tuan rumah bersama, untuk menghindari friksi-friksi yang mungkin saja bisa terjadi seperti beberapa waktu lalu.
"Yang saya tahu, itu (menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20) adalah salah satu permintaan presiden FIFA karena melihat kesuksesan U-17. Kami melihat cukup strategis untuk merangkul Singapura," ujar Dito mengungkapkan keinginan presiden FIFA.
Jika majunya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 merupakan kehendak FIFA, maka akan sangat mungkin gelaran kelompok umur U-20 nanti akan kembali berpusat di tanah air.
Potensi terwujudnya hal tersebut tentu akan sangat besar, mengingat sang punya hajat, yakni FIFA sendiri yang telah meminta Indonesia untuk menjadi tuan rumah.
Itu artinya, dalam dua edisi yang berurutan, Indonesia akan menggelar dua event berskala dunia, yakni Piala Dunia U-17 pada tahun ini, serta Piala Dunia U-20 pada tahun 2025 mendatang.
Sepertinya, hawa-hawa bakal disetujuinya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 dua tahun mendatang semakin menyeruak ya!
Tag
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
She's 24: Kisah Perjalanan Emosional Ledi di Debut Mini Albumnya
-
Intip Keseruan Para Anak Muda Bahas Ekonomi di Gelaran Youth Economic Summit 2024
-
Menteri Airlangga: Surplus Neraca Pembayaran Bukti Ketahanan Ekonomi Indonesia
-
3 Ratu Dunia Beauty Pageant Hadiri Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?