Kalian suka baca novel yang penuh plot twist dan menegangkan? Suka baca novel misteri yang bikin kepikiran seharian? Atau kamu tertarik dengan petualangan Detective Conan, Sherlock Holmes, dan Agatha Christie? Maka, kamu wajib baca novel-novel misteri karya penulis Jepang yang menegangkan dan penuh teka-teki!
Seperti yang kita tahu, literatur Jepang tidak kalah mengagumkan dari literatur-literatur barat. Negara sakura tersebut memiliki penulis-penulis hebat seperti Higashino Keigo, Akiyoshi Rikako, dan lain-lain. Mereka menerbitkan novel-novel misteri yang mindblowing dan membuatmu penasaran dengan ceritanya.
Kira-kira novelnya apa saja, ya? Yuk, langsung simak novel misteri Jepang yang menegangkan dan penuh plot twist!
1. "Journey Under the Midnight Sun" Karya Higashino Keigo
Kisah novel ini dimulai pada 1973 saat Ryo Kirihara dituduh membunuh orang tuanya. Penghukuman Ryo tetap tidak mengungkap misteri dibalik pembunuhan tersebut.
Cerita berlanjut pada Ryo dan Yukiho Nishimoto, seorang gadis yang berteman dengan Ryo. Misteri pembunuhan bertambah rumit saat teman sekelas Yukiho ditemukan tewas. Kira-kira bagaimana kelanjutannya?
Oh iya, novel ini juga sudah diadaptasi menjadi serial drama (dorama), loh!
2. "Confessions" Karya Kanae Minato
Cerita dimulai saat Yuko Moriguchi, seorang guru yang mengumumkan di depan murid-muridnya bahwa dua anak di kelasnya adalah pembunuh anaknya.
Novel yang bergenre thriller psikologis ini akan membawamu pada kisah demi kisah melalui serangkaian pengakuan atau "confessions". Jadi, apakah kamu tertarik untuk membacanya?
3. "Out" Karya Natsuo Kirino
Yayoi, seorang perempuan yang sudah tidak tahan menghadapi suaminya yang suka berjudi dan mabuk-mabukan, kemudian memutuskan untuk membunuh suaminya.
Bersama dengan ketiga sahabatnya, mereka mencoba untuk menyingkirkan mayat suami Yayoi.
Situasi semakin rumit karena tidak hanya melibatkan polisi, tetapi juga yakuza dan pemilik klub kabaret yang ingin balas dendam karena kehilangan harta bendanya karena kasus ini.
Kamu akan diajak oleh Natsuo Kirino untuk menyelami watak wanita yang menjadi tokoh di novelnya.
4. "Absolute Justice" Karya Akiyoshi Rikako
Kazuki, Yumiko, Riho, dan Reika mendapatkan kartu undangan cantik berwarna ungu yang berisi ajakan untuk bertemu yang dikirimkan oleh teman SMA mereka yang bernama Noriko.
Namun, pengirim surat tersebut ternyata sudah meninggal 5 tahun lalu. Bagaimana seseorang yang sudah meninggal mampu mengirimkan kartu undangan tersebut?
5. "The Devotion of Suspect X" Karya Higashino Keigo
Novel ini memiliki plot rumit dan seru yang membuat kepalamu meledak. Kisah dimulai saat Yasuko Hanaoka membunuh mantan suaminya yang kasar.
Ishigami, sang jenius matematika yang juga diam-diam mencintai Yasuko, berusaha untuk melindunginya. Kerumitan muncul saat Detektif Kusanagi bekerja sama dengan sahabat Ishimagi, Dr. Yukawa, untuk mengungkap tragedi pembunuhan tersebut.
Itulah beberapa novel misteri Jepang yang wajib banget kamu baca! Menurut kalian novel mana nih yang paling seru dan berkesan?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
4 Translucent Powder Terbaik untuk Makeup Flawless, Bebas Minyak Seharian!
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Multifungsi dan Trendy! Ini 3 Rekomendasi Totepack Brand Lokal Terbaik
-
4 Rekomendasi Tas Ransel Mini Lokal yang Kekinian, Praktis untuk Traveling!
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
Artikel Terkait
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indosia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Tampil Buruk Hadapi Jepang, 3 Pemain Ini Dicadangkan Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi?
-
Hajime Moriyasu Senang Lihat Semangat Suporter Timnas Indonesia di SUGBK
-
5 Fakta Bernadya: Lirik Lagunya Nongol di Koreo La Grande Duel Timnas Indonesia vs Jepang
Hobi
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Ditelikung Leong Jun Hao, Jonatan Christie Kembali Buat Kecew Penggemar
-
Takluk dari Jepang, Bagaimana Posisi Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
Terkini
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan