Pada lanjutan laga di grup D Piala Asia 2023 yang digelar di Qatar, timnas Indonesia akan melakoni laga hidup-mati kontra rival sesama tim asia tenggara, yakni Vietnam.
Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), laga tersebut dijadwalkan digelar pada Jumat (19/01/2024) mendatang di Abdullah bin Khalifah Stadium, Qatar.
Timnas Indonesia dan Vietnam yang sama-sama menuai hasil minor di laga perdana grup D kemarin tentunya bertekad untuk meraih kemenangan dalam partai hidup-mati nanti.
Pasalnya, siapapun yang kalah di laga nanti, dipastikan akan pulang lebih cepat dari ajang Piala Asia tahun ini. Oleh karena itu, kedua tim pastinya akan menargetkan kemenangan di laga tersebut guna menjaga asah lolos ke babak 16 besar.
Timnas Kalah Dalam Rekor Pertemuan dengan Vietnam
Jelang laga kontra Vietnam di pertandingan ke-2 fase grup D, timnas Indonesia tengah fokus mempersiapkan skuad. Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-Yong tentunya sudah paham betul dengan kekuatan Vietanam karena sudah 4 kali bertemu dengan tim berjuluk “The Golden Warriors” tersebut sejauh ini.
Namun, dari keempat pertemuan tersebut, skuad garuda belum pernah sekalipun meraih kemenangan saat jumpa Vietnam.
Melansir dari laman 11v11.com, skuad garuda harus dipecundangi sebanyak 2 kali oleh timnas Vietnam dan 2 laga sisa berakhir imbang. Dalam pertemuan terakhir, skuad garuda harus takluk 0-2 dari Vietnam pada Semifinal Leg ke-2 AFF Cup 2022 silam.
Lebih jauh lagi, timnas Indonesia terakhir kali meraih kemenangan saat berjumpa Vietnam adalah saat gelaran AFF Cup 2016 silam.
Saat itu, Boas Salossa dkk sukses menaklukkan Vietnam saat bertandang ke Jakarta dengan skor tipis 2-1. Tentunya diharapkan skuad garuda dalam laga fase grup D nanti mampu kembali meraih kemenangan yang sudah 9 tahun tidak pernah diraih saat jumpa Vietnam.
Menilik dari rekor tersebut, sepertinya timnas Indonesia bakal kesusahan saat bertemu dengan Vietnam. Belum lagi permasalahan sektor penyerang timnas Indonesia yang hingga saat ini belum menunjukkan ketajamannya.
Dari 4 laga yang sudah dilalui oleh skuad garuda, Indonesia kebobolan sebanyak 14 gol dan hanya sukses mencetak 2 gol. 2 gol itu justru dicetak bukan dari pemain di lini depan, melainkan dari pemain tengah, yakni Yakob Sayuri saat jumpa Libya dan Marselino Ferdinan saat jumpa Irak pada Senin (15/01/2024) kemarin.
Namun, tidak tampilnya Vietnam dengan kekuatan terbaiknya diharapkan mampu dimanfaatkan oleh skuad garuda untuk memetik kemenangan di laga nanti. Timnas Indonesia sendiri saat ini berada di posisi juru kunci grup D dengan raihan 0 poin.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
-
Misi Baru! Gagal di Edisi 2026, PSSI target Timnas Main di Piala Dunia 2030
-
PSSI Tak Masukkan Laga Uji Coba Timnas U-22 ke Kalender FIFA: Konsistensi Dipertanyakan?
-
Eks-Mertua Pratama Arhan Sindir Timnas Indonesia dan PSSI, Singgung Siapa Ya?
Artikel Terkait
Hobi
-
Peluang Wakil Indonesia Lolos Kualifikasi WTF 2025, Siapa Susul Sabar/Reza?
-
Diberondong 4 Gol Tanpa Balas, Indonesia Catatkan Rekor Kekalahan Terburuk di Piala Dunia U-17?
-
Piala Dunia U-17: 3 Hal yang Bikin Indonesia Tak Perlu Malu Meski Dihajar Brasil 4 Gol
-
Dihantam Brasil 4 Gol Tanpa Balas, Timnas Indonesia U-17 Terhindar dari Malu Berat!
-
Banyak Tim Comeback di ACL 2 Musim Ini, Mengapa Persib yang Paling Sukses? Ini Alasannya!
Terkini
-
Andai Aku Tahu Sejak Jadi Maba: 6 Kebenaran Pahit Dunia Kuliah yang Jarang Dibilang
-
K-Pop Bersinar di Grammy Awards 2026, Rose hingga Katseye Masuk Nominasi
-
Jeon Jong-seo Akan Adu Akting Bareng Henry Cavill di Highlander
-
Telur Busuk dan Kaos Kaki Kotor Jadi Rasa Permen? Ini Rahasia di Balik BeanBoozled
-
4 Mix and Match Outfit ala Lee Jae Wook, Gaya Makin Stylish Tanpa Ribet!