Pemusatan timnas Indonesia U-20 tahap 2 yang digelar di Jakarta resmi berakhir pada Jumat (09/02/2024) kemarin. Melansir dari laman resmi PSSI, masa pemusatan latihan skuad garuda U-20 tersebut ditutup dengan sesi internal game yang dimainkan oleh para punggawa timnas.
Pelatih timnas Indonesia U-20, yakni Indra Sjafri mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang turut menyukseskan acara pemusatan latihan tersebut.
Pelatih berusia 60 tahun tersebut juga berterimakasih kepada pihak klub yang telah memberikan ijin kepada para pemainnya untuk dapat bergabung dengan sesi pemusatan latihan tahap 2 yang digelar sejak 30 Desember 2023 lalu.
“Alhamdulillah kami akhiri pemusatan latihan dan mulai besok seluruh pemain kembali ke klub mereka masing-masing. Saya mengucap terima kasih kepada semua pelatih klub yang sudah memberikan izin mereka bergabung ke tim U-20 Indonesia,” tutur Indra Sjafri dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (10/02/2024).
Lebih lanjut lagi, usai para pemain dikembalikan ke klubnya masing-masing, Indra Sjafri akan merencanakan sesi pemusatan latihan tahap ke-3 yang nantinya digelar pada bulan Maret 2024.
Pada saat tersebut juga bersamaan dengan ajang FIFA Matchday yang kemungkinan mempermudah pemanggilan para pemain keturunan atau pemain yang berkarir di luar negeri.
“Untuk pemusatan latihan bulan Maret kita memanggil pemain-pemain terbaik yang sudah mengikuti pemusatan latihan sebelumnya dan pemain baru. Selain itu, akan memanggil pemain-pemain keturunan yang punya paspor Indonesia dan yang bermain di luar negeri,” sambungnya.
Sepuluh Pemain Dipanggil, Termasuk Duo Mantan Punggawa Timnas U-17
Pada pemanggilan pemain guna mengikuti pemusatan latihan skuad garuda U-20 tahap 3 bulan Maret 2024 nanti, Indra Sjafri dipastikan akan memanggil beberapa pemain diaspora yang berkarir di luar negeri.
Disadur dari Suara.com, mantan pelatih timnas Indonesia U-19 tersebut akan memanggil 8-10 pemain diaspora, termasuk duo mantan pemain timnas Indonesia U-17, yakni Welber Halim Jardim dan Amar Brkic.
Meskipun tidak dijelaskan rincian daftar pemain tersebut, nama Amar Brkic yang kini tengah tergabung di klub Jerman dan Welber Halim Jardim yang berkompetisi di Brazil bersama Sao Paulo U-18 dirumorkan menjadi pemain-pemain prioritas yang akan masuk ke skuad timnas Indonesia U-20 nantinya.
“Nanti kami akan memanggil pemain-pemain yang punya paspor Indonesia yang bermain di luar negeri baik itu keturunan, baik itu anak -anak Indonesia yang bermain di luar. Saya sudah menginventarisir sekitar 8-10 pemain yang berpaspor Indonesia yang bermain di luar baik itu keturunan dan anak anak Indonesia yang bermain di luar,” beber Indra Sjafri.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tanpa Ayase Ueda, Lini Depan Timnas Jepang Tetap Tak Bisa Dianggap Tumpul
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Calvin Verdonk Kritik Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Mengapa?
Artikel Terkait
-
Jelang Gabung Timnas Indonesia, Pratama Arhan Justru Kirim Pesan Penuh Tanda Tanya
-
3 Bek Jepang Bakal Jadi Momok Thom Haye, Rawan Dijegal Buat Cetak Gol
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Sinyal Bahaya untuk Timnas Indonesia, Jepang Diprediksi Panggil Bomber 144 Gol
-
Shin Tae-yong: Buat Lolos ke Piala Dunia, Timnas Indonesia Tak Bisa Cuma Andalkan Pemain Lokal
Hobi
-
Setelah Hujani Myanmar dengan 5 Gol, Akankah Vietnam Jadi Korban Berikutnya
-
Tanpa Ayase Ueda, Lini Depan Timnas Jepang Tetap Tak Bisa Dianggap Tumpul
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
Terkini
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan