Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Agus Siswanto
Laga sengit akan terjadi besok malam (21/3/2024) antara Timnas Indonesia lawan Vietnam di Gelora Bung Karno (the-afc.com)

Besok malam (21/3/20234), Vietnam akan memulai perjuangan hidup dan mati dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kali ini mereka akan menghadapi timnas Indonesia di Gelora Bung Karno, venue yang angker bagi siapa pun lawan. Namun, laga belum dihelat, prediksi media Inggris membuat public Vietnam terdiam.

Prediksi ini dimuat oleh media Vietnam, soha.vn pada Rabu (20/3/2024).

“Setelah kekalahan telak dari Australia do babak1/8 Piala Asia, tim Indonesiaakan memasuki pertandingan mendatang untuk mendapatkan kemenangan beruntunnya. Kami berharap tim Vietnam akan berjuang keras namun kami mendukung tim. Tim merah-bola putih (Indonesia) akan merebut tiga poin tersebut dengan dukungan supporter tuan rumah. Skor bisa jadi 2-1 untuk keunggulan Indonesia,” tulis soha.vn mengutip dari media Inggris Sports Mole pada, Rabu (20/3/2024).

Prediksi kekalahan ini merupakan prediksi kedua. Sebelumnya, media India pun meramalkan timnas Vietnam akan kalah di Gelora Bung Karno. Prediksi ini pun bukan tanpa dasar, kondisi kedua tim yang berbanding terbalik menjadi penyebabnya.

“Namun tim Vietnam baru mengalami rentetan 5 kekalahan beruntun di semua kompetisi, kebobolan 11 gol dan hanya mencetak 5 gol sejak kemenangan atas Filipina November lalu. Tim Vietnam sangat ingin mengakhiri rentetan buruk ini saat menghadapi Indonesia, tim yang tidak terkalahkan dalam 11 dari 13 pertemuan terakhir, menang 4 kali dan seri 7 kali sejak September 2012,” lanjut soha.vn.

Apa yang disampaikan Sports Mole seperti dikutip soha.vn didasarkan skuat yang dimiliki Indonesia saat ini benar-benar kuat. Cederanya 3 pemain yang diumumkan Shin Tae-yong, tidak masalah. Sebab masih ada beberapa pemain pelapis.

Kondisi berbeda terjadi pada Vietnam. Mereka datang dalam kondisi compang-camping akibat badai cedera. Kabar terakhir, Cong Phuong pun harus menepi karena cedera lamanya kambuh, padahal Troussier sudah akan mengumumkan skuat yang akan dibawa.

Hal lain yang tidak kalah mengerikan adalah keberadaan pendukung timnas Indonesia yang dipastikan memebuhi Gelora Bung Karno. Sekitar 80.000 pasang mata akan melagukan dukungan pada timnas Indonesia.

Situasi semacam ini yang membuat media Inggris lebih menjagokan tuan rumah ketimbang tim tamu. Vietnam harus melakukan sesuatu yang luar biasa untuk memenangkan laga krusial ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Agus Siswanto