Timnas Indonesia U-20 akan melakoni laga uji coba melawan timnas Tiongkok U-20 pada Jumat (22/03/2024) malam nanti di Stadion Madya, Jakarta. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), laga uji coba pertama tersebut dijadwalkan akan digelar pada pukul 20.30 WIB malam nanti. Timnas Indonesia U-20 memang dijadwalkan akan menggelar 2 laga uji coba melawan Tiongkok U-20 pada tanggal 22 Maret dan 25 Maret 2024 nanti
Sebelumnya, Indra Sjafri selaku pelatih kepala timnas Indonesia U-20 telah memanggil 37 nama pemain ke dalam daftar skuad timnas Indonesia. Sebagian besar nama pemain yang dipanggil ke dalam pemusatan latihan dan seleksi kali ini masih didominasi oleh alumni pemain timnas Indonesia U-17 seperti Arkhan Kaka, Ji Da Bin, Nabil Asyura dan Ikram Alghifari. Selain itu, Indra Sjafri juga memanggil beberapa nama pemain diaspora seperti Welber Halim Jardim dan Chow-Yun Damanik untuk bergabung ke dalam skuad.
Indra Sjafri Harus Kehilangan Sang Kapten Timnas U-20 Karena Cedera
Jelang laga uji coba kontra Tiongkok U-20 malam nanti, timnas Indonesia U-20 dipastikan tidak akan diperkuat kapten mereka sekaligus jendral di lini pertahanan, yakni Kadek Arel. Melansir dari kanal berita suara.com, pemain muda klub Bali United tersebut harus menepi dikarenakan masih berkutat dengan pemulihan cedera.
Sebelumnya, pemain berpostur 185 cm tersebut memang akan terlambat bergabung bersama rekan-rekannya di pemusatan latihan timnas Indonesia U-20 karena harus membela klubnya, yakni Bali United di pekan ke-29 BRI Liga 1 2023/2024 kemarin. Akan tetapi, pemain yang juga punggawa timnas Indonesia U-23 tersebut harus dipastikan absen karena mendapatkan cedera dan harus menjalani pemulihan.
Kendati tidak akan diperkuat sang kapten, timnas Indonesia U-20 dipastikan akan tetap melakoni pemusatan latihan dan laga uji coba sesuai rencana. Indra Sjafri juga fokus untuk meningkatkan kondisi fisik dan kebugaran pemain, khususnya saat menjalani ibadah puasa. Di sela-sela olah fisik tersebut, Indra Sjafri dan staff pelatih lainnya juga akan melakukan tes fisik guna menjadi bagian dari proses seleksi.
“Bagi pemain yang lama kemarin kami lakukan tes, mereka konsisten. Tidak ada penurunan yang signifikan, berarti mereka berlatih di klub dengan baik,” ujar Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI (pssi.org).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Park Hang-seo sedang Diminati oleh PSSI, Benarkah?
-
Takluk 1-3 dari Zambia, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17
-
Piala Dunia U-17: Bukti Timnas Indonesia Tak Boleh Remehkan Tim Lawan!
-
Piala Dunia U-17: Peluang Pemain Timnas Indonesia Dilirik Pencari Bakat Internasional
-
Diisukan Latih Indonesia, Oscar Garcia Ternyata Miliki Kesamaan dengan STY!
Artikel Terkait
-
Timnas Indonesia Tandang ke Vietnam, Marc Klok Pilih Pergi ke Singapura, Kenapa?
-
Timnas Indonesia Makin Kuat, Media Vietnam Takut Mimpi Buruk 20 Tahun Silam Terulang pada 26 Maret
-
Profil Pham Xuan Manh, Pemain Vietnam Disorot Pakai Bedak, Netizen: Lehernya Belang
-
1 Langkah Lagi Rekor Buruk 20 Tahun Timnas Indonesia Atas Vietnam Pecah!
-
Meski Menang Tipis Lawan Vietnam, Pendukung Timnas Indonesia Perlu Tetap Bersyukur
Hobi
-
Dihajar Zambia, Timnas Indonesia U-17 Butuh Evaluasi Penuh?
-
Media Asing Sebut Park Hang-seo sedang Diminati oleh PSSI, Benarkah?
-
Takluk 1-3 dari Zambia, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17
-
Piala Dunia U-17: Bukti Timnas Indonesia Tak Boleh Remehkan Tim Lawan!
-
Piala Dunia U-17 dan Panggung Nova Arianto Mereduksi PR Besar dari Piala Asia U-17
Terkini
-
Warkop DKI Reborn 5 Segera Diproduksi, Siapa Pemeran Dono Kasino Indro?
-
Gak Usah Bingung, 5 Sling Bag Cewek Ini Bikin Tampilanmu Auto Stylish
-
Registrasi Ulang BPJS Dimulai dan Tunggakan Dihapus, Apa Artinya untuk Kita?
-
4 Krim Oil-Control yang Ampuh Kurangi Sebum Berlebih dan Kilap di Wajah
-
Ilmu Perempuan Tak Berhenti di Dirinya, tapi Hidup di Generasi Setelahnya!