UEFA telah menunjuk wasit asal Slovenia, Slavko Vincic, untuk memimpin pertandingan final Liga Champions musim 2023-2024 yang mempertemukan Borussia Dortmund vs Real Madrid.
Bagi Slavko Vincic, ini merupakan kali kedua ia memimpin partai final kompetisi antarklub Eropa setelah laga final Liga Europa 2022 yang mempertemukan Eintracht Frankfurt vs Rangers.
Ditunjuk sebagai pengadil di lapangan hijau oleh UEFA untuk pertandingan final Liga Champions 2024, membuat Slavko Vincic bangga karena bisa mewakili wasit Slovenia.
"Saya juga bangga bisa mewakili wasit Slovenia, komite wasit nasional, Federasi Sepak Bola Slovenia, dan negara itu sendiri di pertandingan sepak bola terbesar di dunia," kata Slavko Vincic, wasit berlisensi FIFA sejak 2010, dikutip dari laman resmi UEFA, Kamis (30/5/2024).
Di Liga Champions musim ini, Slavko Vincic sudah tujuh kali menjadi pengadil di lapangan hijau, termasuk laga leg kedua perempat final Borussia Dortmund vs Atletico Madrid dan leg kedua babak 16 besar Bayern Muenchen vs Lazio.
Sebagai wasit yang bertugas di final Liga Champions 2024, Slavko Vincic tentu akan menerima bayaran. Tetapi bayaran partai final tentu berbeda dengan babak-babak sebelumnya.
Lantas, berapakah bayaran yang diterima Slavko Vincic jadi wasit final Liga Champions Borussia Dortmund vs Real Madrid?
Dilansir dari laman beIN Sports, Slavko Vincic akan menerima bayaran sebesar 10.857 dollar atau sekitar Rp 175,99 juta. Bayaran yang diterima Slavko Vincic ini lebih besar dibanding rekannya, Tomaz Klancnik, Andraz Kovacic (asisten), dan Nej Kajtazovic (wasit VAR).
Masih dilansir dari sumber yang sama, Tomaz Klancnik dan Andraz Kovacic selaku asisten wasit akan menerima bayaran sebesar 3.257 dollar atau sekitar Rp 52 juta. Sementara, Nej Kajtazovic yang bertugas sebagai wasit VAR menerima bayaran sebesar 4.342 dollar atau sekitar Rp 70 juta.
Lalu, bagaimana bayaran wasit untuk babak knockout Liga Champions?
Di babak penyisihan grup, wasit utama akan menerima bayaran sebesar 6.514 dollar atau sekitar Rp 105,5 juta. Kemudian untuk babak perempat final dan semifinal, wasit utama akan mendapat bayaran sebesar 8.142 atau sekitar Rp 131,9 juta.
Adapun partai final Liga Champions Borussia Dortmund vs Real Madrid dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (2/6/2024) dini hari WIB.
Tag
Baca Juga
-
Bawa Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi, STY Disebut Berhasil Balikkan Opini Negatif
-
Langit Menjadi Batas bagi Marselino Ferdinan...
-
Perasaan Campur Aduk Kevin Diks setelah Debut Bersama Timnas Indonesia
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Awas Timnas Indonesia, Rekan Calvin Verdonk Jago Cetak Gol di Luar Jepang!
Artikel Terkait
-
Nasib Miris Anak Pemain Dortmund yang Dirumorkan Jadi Kiper Timnas Indonesia
-
Arsenal Incar 'Adik' Mesut Ozil, Gelandang Serang Real Madrid
-
Ole Romeny Berhasrat Bela Real Madrid, Sejarah Buat Timnas Indonesia
-
Pernah Rasakan Atmosfer Stadion GBK, Takefusa Kubo Ingatkan Seluruh Pemain Jepang
-
Real Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara