Nama belakang berakhiran "-son" sangat banyak di Islandia. Tidak heran jika mayoritas orang-orang Islandia memiliki nama berakhiran "-son". Lantas, mengapa nama orang Islandia banyak berakhiran "-son"?
Dilansir dari Metro.co.uk dan Allthingsiceland.com, nama belakang orang di Islandia berbeda dengan kebanyakan negara di Eropa lainnya, yang biasanya diwarsikan secara turun-temurun. Sebab, nama orang di Islandia bergantung pada nama depan salah satu orang tua dan jenis kelamin mereka.
Di negara yang memiliki julukan Land of Fire and Ice itu, nama laki-laki harus diakhiri dengan "-son", sedangkan nama perempuan wajib memakai akhiran "-dottir" ("daughter" dalam bahasa Inggris).
Sebagai contoh, seorang anak laki-laki bernama Olafur yang memiliki ayah bernama Jon. Dengan begitu nama lengkapnya akan menjadi akan menjadi Olafur Jonsson, yang berarti "putra Jon".
Begitu pula dengan nama mantan pemain Tottenham Hotspur dan Everton yang kini berseragam Vikingur, Gylfi Sigurdsson. Ayahnya bernama Sigur, sehingga ia mendapat nama belakang sesuai tradisi ini.
Sementara itu, jika Jon memiliki seorang anak perempuan bernama Anja, maka namanya menjadi Anja Jonsdottir, yang secara harfiah berarti "Anja, putri Jon".
Meski begitu, tidak semua orang Islandia menggunakan nama ayah mereka. Beberapa justru mengambil nama belakang dari ibu mereka. Misalnya, Anna Helguson, yang memiliki nama ibu Helga.
Karena regulasi penamaan di Islandia ketat, pemerintah negara tersebut membentuk Komite Penamaan Islandia (Pjodskra). Lembaga ini bertanggung jawab untuk memastikan bahwa nama-nama baru sesuai dengan norma budaya dan bahasa Islandia.
Bagaimana Cara Orang Asing Mengetahui Nama Laki-laki atau Perempuan di Islandia?
Setelah mengetahui sistem penamaan orang di Islandia, seharusnya akan lebih mudah untuk mengetahui apakah nama orang tersebut laki-laki atau perempuan. Caranya adalah kalian harus mengetahui nama lengkap seseorang terlebih dahulu.
Misalnya, mungkin sulit bagi orang asing untuk mengetahui apakah seseorang bernama Guðbjörg adalah laki-laki atau perempuan. Tetapi, kalau kalian sudah menemukan nama lengkapnya adalah Guðbjörg Gunnarsdottir, maka dia perempuan. Sebagai catatan, Guðbjörg adalah nama perempuan di Islandia.
Jadi, itulah alasan nama orang Islandia kebanyakan berakhiran "-son". Sudah tidak bingung lagi kan?
Baca Juga
-
Mengapa All England? Sejarah di Balik Nama Kejuaraan Bulu Tangkis Tertua
-
Kilas Balik MotoGP Argentina 2018: Start Unik Jack Miller yang Jadi Sorotan
-
Kiper Pegang Bola Ada Batas Waktunya, Berapa Lama Sih?
-
Netizen Hujani Trevoh Chalobah dengan Rasisme, Kevin Diks Bereaksi Keras
-
FIFA Kaji 64 Tim di Piala Dunia 2030, Peluang Timnas Indonesia Makin Besar!
Artikel Terkait
-
Siapa Markus Pall? Striker Haus Gol di Islandia: Ibunya Model dan Lahir di Jakarta
-
Lava Membara! Gunung Berapi di Islandia Meletus, Semburkan Asap dan Lava Panas
-
Inggris Dipecundangi Tim Peringkat 72 FIFA, Gareth Southgate Kecewa Berat
-
Profil Markus Pall Ellertsson, Adik Pemain Timnas Islandia yang Bisa Bela Timnas Indonesia
-
Profil Mikael Egill Ellertsson, Gelandang Andalan Timnas Islandia yang Ibunya Orang Indonesia
News
-
Cek Status Pencairan BPNT 2025 Tahap 1 Sekarang, Pastikan Datanya Valid
-
Semarakkan HUT DIY, Pameran Produk Unggulan Wirausaha Desa Preneur Digelar
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Uji Taktual Baca Al-Qur'an Braille di 'Syiar Ramadhan Distra' Malang 2025
-
Menjelajah Jejak Sejarah di Kawasan Bintaran Bersama Alon Mlampah
Terkini
-
Kesepian di Tengah Keramaian: Review Novel 'Malam Putih'
-
3 Rekomendasi Merk Beras Terbaik untuk Kegiatan Zakat Fitrah, Apa Saja?
-
Sinopsis Court: State Vs A Nobody, Film India yang Dibintangi Harsh Roshan
-
Jelang Hadapi Australia, Mees Hilgers Ungkap Rasa Optimisme di Skuad Garuda
-
Goes to Coachella, ENHYPEN Torehkan Tinta Emas Lewat Tripple Million Seller