Usai timnas Indonesia senior memastikan diri lolos ke putaran 3 ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah mengalahkan Filipina di laga terakhir grup F round 2 pada Selasa (11/06/2024) kemarin, kini, giliran publik sepak bola Indonesai akan dimanjakan dari aksi-aksi garuda muda di ajang AFF Cup U-16 2024.
Dilansir laman resmi AFF (aseanutdfc.com), timnas Indonesia U-16 akan mengikuti ajang AFF Cup U-16 2024 yang mulai digelar pada 21 Juni 2024 hingga 4 Juli 2024 mendatang. Kompetisi ini merupakan yang kedua kalinya diadakan di Indonesia secara beruntun setelah pada edisi tahun 2022 silam juga digelar di Indonesia.
Timnas Indonesia U-16 yang kali ini ditangani oleh pelatih Nova Arianto tentunya memiliki misi tersendiri untuk menjadikan ajang AFF Cup U-16 kali ini sebagai sarana uji coba pemain dan seleksi tahap selanjutnya untuk membentuk kerangkan timnas Indonesia U-17 yang akan mengikuti kualifikasi Piala Asia U-17 2025 yang direncanakan digelar pada akhir tahun 2024 nanti.
Mampukah Timnas U-16 Pertahankan Gelar Juara AFF Cup U-16?
Di sisi lain, timnas Indonesia U-16 yang juga berstatus sebagai juara bertahan turnamen AFF Cup U-16 2022 silam tentunya juga diharapkan tampil dengan cukup baik kendati tidak diberikan target untuk mampu menjuarai kompetisi ini oleh pihak federasi. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), sepanjang sejarah keikutsertaannya di AFF Cup U-16, timnas Indonesia sudah pernah menjuarai ajang ini sebanyak 2 kali, yakni pada edisi tahun 2018 saat ditukangi pelatih Fakhri Husaini dan pada edisi 2022 silam saat dilatih oleh Bima Sakti.
Kendati Nova Arianto selaku pelatih timnas Indonesia U-16 yang baru tak dibebani target juara oleh PSSI, akan tetapi tentunya diharapkan punggawa timnas Indonesia U-16 dalam ajang AFF Cup U-16 2024 nanti mampu melaju cukup jauh dan bisa menunjukkan performa yang cukup baik sesuai apa yang diharapkan.
Menyadur laman resmi PSSI, dalam ajang AFF Cup U-16 kali ini, timnas Indonesia yang bertindak selaku tuan rumah tergabung di grup A bersama Filipina, Laos dan Singapura. Tentunya dari segi peta kekuatan, timnas Indonesia U-16 diprediksi mampu lolos dengan mudah dari fase grup nanti.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Tanpa Ayase Ueda, Lini Depan Timnas Jepang Tetap Tak Bisa Dianggap Tumpul
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Calvin Verdonk Kritik Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Mengapa?
Artikel Terkait
-
Jelang Gabung Timnas Indonesia, Pratama Arhan Justru Kirim Pesan Penuh Tanda Tanya
-
3 Bek Jepang Bakal Jadi Momok Thom Haye, Rawan Dijegal Buat Cetak Gol
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
Sinyal Bahaya untuk Timnas Indonesia, Jepang Diprediksi Panggil Bomber 144 Gol
-
Shin Tae-yong: Buat Lolos ke Piala Dunia, Timnas Indonesia Tak Bisa Cuma Andalkan Pemain Lokal
Hobi
-
Setelah Hujani Myanmar dengan 5 Gol, Akankah Vietnam Jadi Korban Berikutnya
-
Tanpa Ayase Ueda, Lini Depan Timnas Jepang Tetap Tak Bisa Dianggap Tumpul
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
Terkini
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama
-
Terbaru! 4 Varian Hand Cream dari Lavojoy untuk Mencerahkan dan Melembabkan
-
Lee Dong Gun dan Park Ha Sun Akan Bintangi A Love That's Completely Useless
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan