Jorge Martin mengalami akhir pekan yang buruk setelah terjatuh di sesi balap utama MotoGP Sachsenring 2024 kemarin, sialnya lagi, insiden tersebut terjadi saat balapan menyisakan dua putaran saja.
Sejak awal, Martin sudah memegang posisi pimpinan balapan, dia sama sekali tak tersentuh bahkan oleh Pecco Bagnaia atau Franco Morbidelli yang pada waktu itu sempat mendekat ke arahnya.
28 lap memimpin dan terjatuh, ini mengulangi blunder yang dilakukan Martin saat MotoGP Mandalika 2023 lalu. Di mana saat itu dia baru saja memimpin klasemen setelah menang di sesi sprint race, tapi harus kembali ke posisi runner up karena gagal finis di sesi main race.
Di Sachsenring kemarin dia juga gagal melebarkan jarak dengan Pecco di klasemen sementara dan untuk pertama kalinya sejak awal musim, Martin turun ke posisi dua. Kini jarak antara dirinya denga Pecco adalah 10 poin.
Kendati demikian, sejak awal awal sesi MotoGP Jerman 2024, Jorge Martin, telah mendapat banyak pencapaian yang bagus. Melansir dari situs resmi MotoGP, berikut ini adalah beberapa pencapaian Jorge Martin di GP Jerman 2024.
1. P1 di Free Practice 1
Jorge Martin berhasil menjadi yang tercepat di sesi Free Practice 1 MotoGP Jerman 2024, pembalap Prima Pramac Racing tersebut mencatatkan waktu 1 menit 20,584 detik.
2. P2 di Practice
Di sesi Practice, Martin mundur satu posisi ke P2 di belakang Maverick Vinales dengan waktu 1 menit 19,962 detik, lebih lambat 0,340 detik dari Vinales.
3. P2 di Free Practice 2
Masih berada di posisi yang sama, Martin memperoleh P2 di sesi Free Practice 2 dengan waktu 1 menit 20,720 detik. O,367 detik di belakang rider Trackhouse Racing, Miguel Oliveira.
4. Pole Position di Kualifikasi
Martin kembali menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi sehingga berhak memulai balapan dari grid terdepan, ini menjadi pole position keempatnya setelah GP Mugello, GP Prancis, dan GP Qatar.
5. P1 di Sprint Race
Jorge Martin Si Raja Sprint Race. Seperti yang sudah-sudah, pembalap asal Spanyol ini selalu bisa tampil dengan mulus dan sukses di balapan paruh lap tersebut.
Termasuk di sprint race GP Sachsenring 2024 kemarin Martin berhasil meraih podium teratas setelah memimpin sejak awal lap.
Nah, itu tadi beberapa pencapaian Jorge Martin di MotoGP Jerman 2024. Sayang sekali, prestasi tersebut tidak bisa dituntaskan dengan sempurna karena insiden yang menimpanya di akhir sesi balap utama.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
-
Satu Podium dengan Alex, Marc Marquez: Hari yang Tidak Pernah Saya Lupakan
-
Francesco Bagnaia Berseri-seri Pasca Raih Kemenangan Perdana di Sachsenring
-
Gagal Jadi SachsenKing, Marc Marquez: Saya Mau Realistis Saja
-
Rangkuman MotoGP Jerman 2024: Marquez Bersaudara Raih Podium di Sachsenring
-
Menangi MotoGP Jerman 2024, Francesco Bagnaia Rebut Puncak Klasemen Pembalap
Hobi
-
Rizky Ridho Soroti Drawing Grup Piala ASEAN 2026, Berani Targetkan Juara?
-
Sambut Piala ASEAN 2026, John Herdman Bakal Andalkan Tim Pelapis?
-
Ultimatum John Herdman untuk Klub Domestik: Beri Pemain Muda Menit Bermain!
-
India Open 2026: Kemenangan Jojo Diwarnai Dugaan Kecurangan Lawan, Ada Apa?
-
John Herdman Sebut Rizky Ridho Pemain di Atas Rata-Rata, Siap Bawa Liga Indonesia Naik Level
Terkini
-
4 Outfit Effortless ala Yujin IVE, Sontek Buat Gaya Nongkrong Makin Kece!
-
Menikmati Keindahan Gunung Buthak, si Cantik yang Dijuluki Miniatur Argopuro
-
BTS Umumkan Album Kelima Berjudul ARIRANG, Ini Makna dan Nilai Budayanya
-
Buku Broken Strings: Menyelami Trauma Relasi dalam Hubungan Toksik
-
Ibu dan Miniatur